NaikMotor – The 25th Yokohama Hot Rod Custom Show setiap tahunnya memilih deretan motor custom terbaik pilihan juri dan resmi dan juga builder tamu yang memberikan pick.
Tahun ini, Best of Show Motorcycle jatuh ke Heiwa Motorcycle dengan karya terbarunya Master Peace berbasis mesin Triumph TR6. Kemenangan Heiwa juga menjadikannya yang terbaik di antara 22 kontestan Mystical Triumph Chopper sebagai tema gelaran tahunan garapan Mooneyes Jepang.
Sementara di kategori The Best American, motor Rumble Racer bermesin V-twin 1.000cc dari Suicide Customs dengan buildernya Koh Niwa menjadi yang terbaik. Sebelumnya, Suicide Customs juga memenangi ajang penghargaan tertinggi AMD World Champion of Custom Bike Building di Intermot Customized, yang berlangsung di Koln, beberapa waktu lalu.
Sementara builder muda Takashi Nihira dari Wedge Motorcycle berhasil meraih predikat Best of European melalui karya BMW G310R bergaya street tracker.
Takashi Nihira yang ditemui di Pacifico Yokohama mengatakan, proses pembuatan motor yang hanya dikerjakan dalam waktu dua bulan tersebut membutuhkan energi yang lebih.
” Saya dituntut untuk menciptakan karya yang bisa digandrungi anak muda serta tentunya tidak banyak mengorbankan perangkat standar khususnya sasis,” sebut builder yang memiliki spesialis di metal works dan pengecatan.
Sebelumnya, di Yokohama Hot Rod Custom Show 2014, ia menerima “Best of Domestic” (penghargaan tertinggi untuk motor custom berbasis motor lokal) melalui karyanya Honda XR 200.
Kemudian jagoan pengerjaan metal, ASK Motorcycle memenangi kategori Best of the Cafe Racer yang baru diiperkenalkan tahun ini. Lalu untuk Best of Domestic diraih Candy Motorcycle melalui Yamaha SR400. (Arif/nm)
Berikut daftar pemenang Yokohama Hot Rod Custom Show 2016 :
Best of Show Motorcycle is HEIWA Motorcycle
Best of American is Suicide Customs
Best of European is Wedge Motorcycle
Best of Domestic (Japanese) Motor cycle is Candy Motorcycle
Best of Cafe Racer is ASK Motorcycle
Chopper Journal Pick is Ken’s Factory
VIBES Pick Swallow Tail
Street Bikers Pick SHIUN CRAFT WORKS
HOTBIKE Japan pick HIDE MOTORCYCLE
[…] – Pelaksanaan The 25th Yokohama Hot Rod Custom Show 2016 pada 4 Desember 2016 di Pacifico Yokohama Jepang terasa istimewa. Ratusan motor custom, mobil hot […]
[…] Suryanation Motorland menjadi salah satu perwakilan Indonesia yang unjuk diri dalam pagelaran Yokohama Hot Rod Custom Show ke-25 yang telah berlangsung pada 3-4 Desember 2016 di Yokohama, Jepang. Bahkan, sepeda motor custom […]