NaikMotor- Hasil Final Kejurnas Sidrap Prix Night Race 2016 menghasilkan gelar juara umum bagi Awhin Sanjaya (SPNR1 dan SPNR2) serta Sulawesi Selatan (SPNR3 dan SPNR4).
Pembalap Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya, Awhin Sanjaya mengumpulkan total poin 268, sementara Pengprov Sulawesi Selatan meraup poin 359.
Pada final yang berlangsung tadi malam sekaligus menyambut perhelatan tahun baru 2017 di Sirkuit RMS Puncak Mario Sidrap, dua punggawa Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya menorehkan prestasi mengesankan untuk pengumpulan total poin.
Di kelas SPNR1 (Bebek 150cc Tune up) Awhin dan Anggi Permana masing-masing meraih posisi kedua dan ketiga dari hasil total poin, di bawah Lucky Kaddi. Awhin yang berjaya di race pertama, harus puas di posisi 8 race kedua karena tergelincir akibat pasir saat berada di posisi kedua.
Namun di kelas SNPR2 (Bebek 125cc Tune up) keduanya tampil dominan di mana Awhin menyapu bersih dalam dua race, sementara Anggi berada di urutan kedua.
Tidak itu saja, Sidrap MPM Honda KYT Nissin IRC Trijaya juga menyertakan Mario SA di kelas Bebek 125cc Standar Pemula.
Keberhasilan tim bermarkas di Bandung dan Jogja ini sekaligus memperlihatkan ketangguhan ban IRC Fasti 1 yang terbukti tangguh di trek siang dan malam oleh para pembalapnya.
Rudi Hadinata, pemilik tim Trijaya Racing mengungkapan kegembirannya dengan hasil yang diperoleh di Kejurnas Sidrap Prix Night Race 2016.
“ Puji Tuhan, tuntas sudah perjuangan kami di akhir tahun 2016 dengan menjadi Juara Nasional berkat kerja keras selama satu tahun mengembangkan motor Honda di balapan. Terima kasih untuk para pembalap, mekanik dan kru, para sponsor, media dan semuanya yang terlibat bersama Trijaya. Kami siap menghadapi tantangan baru di tahun 2017 yang tentunya tidak akan mudah,” pungkas Rudi. Selamat! (Arif/nm)
[…] Kete bergabung dengan Honda Trijaya didapatkan usai final Kejurnas Sidrap Prix Night Race 2016 pada malam pergantian tahun baru lalu di […]
[…] tim Honda Trijaya pada 2016 lalu, pembalap asal Masamba Sulawesi Selatan mengukir prestasi mengesankan dengan menjadi […]