NaikMotor – Sebagai motor yang siap digunakan melahap jarak jauh dan juga masuk ke dua medan, langkah modifikasi Honda CRF250 Rally layak dilakukan. Meski tampangnya sudah stylish, namun peningkatan performa penting dilakukan khususnya bagian kaki-kaki.
Honda CRF250 Rally, sosoknya mengambil penampilan Honda CRF450 Rally yang dipacu tim Monster Energy Honda Team HRC di Reli Dakar 2017 lengkap dengan livery-nya.
Lalu, langkah apa yang harus dilakukan untuk modifikasi Honda CRF250 Rally agar lebih berperforma tinggi? Pilihan suspensi berkelas seprti Ohlins adalah salah satu di antaranya. Motor bertampang kekar harus diimbangi dengan kenyamanan dalam mengendarainya. Bukan sekadar nyaman, namun memberikan pengaruh rasa percaya diri saat menungganginya.
PT Sena Autopart, distributor resmi Ohlins di Indonesia merespons keinginan para penggemar modifikasi Honda CRF250 Rally dengan menyediakan shockabsorber-nya.” Shockabsorber Ohlins untuk CRF250 Rally menambah kenyamanan sekaligus memberikan performa baik ketika digunakan di jalan onroad maupun offroad. Fiturnya antara lain kompresi dan robound yang bisa disetel sesuai kebutuhan,” sebut Eddy Saputra, bos Ohlins Indonesia.
Shockabsorber Ohlins untuk CRF250 Rally dengan kode HO703 ini memiliki ukuran stroke 102mm dan length 421mm dengan diameter piston 46mm. Enaknya lagi, selain spring standar bawaan, Ohlins memberikan optional spring tambahan. “ Shocks Ohlins untuk CRF250Rally ini nyaman digunakan baik untuk sekadar jalan-jalan di kota maupun saat berjibaku di trek offroad,” sebut Eddy lagi. Ia menyarankan saat modifikasi Honda CRF250 Rally, bagian suspensi layak diutamakan selain knalpot untuk mendongkrak tenaga.
Harga yang ditawarkan untuk shockabsorber Ohlins ini yakni Rp 8,5 juta dengan garansi tiga tahun. Silakan hubungi Ohlins Center, Jalan Cikini Raya No.70, Menteng Jakarta Pusat, Telp.021 – 3161606. (Arif/nm)