Film CHiPs Dibuat Kocak Tanpa Jangkrik Boss, Layak Ditunggu!

0
Film CHiPs Dibuat kocak Tanpa Jangkrik Boss
Remake CHiPs dengan BMW R1200 RTP untuk patroli. Foto: Warner Bros

NaikMotor – Serial TV yang populer tahun 1980-an akan diangkat menjadi film layar lebar. Ya, kini film CHiPs dibuat kocak tanpa Jangkrik Boss. Pasalnya ini memang film layar lebar buatan Warner Bros Amerika bukan remake Warkop.

Sejatinya film seri TV tentang polisi lalu lintas jalan raya California itu dibintangi Larry Wilcox dan Erik Estrada. Tetapi kali ini diangkat ke layar lebar dengan pemeran Dax Shepard dan Michael Peña, serta tidak lagi ber-genre action tetapi telah berubah menjadi komedi.

CHiPs Dibuat Lucu Tanpa Jangkrik Boss
Dax Shepard dan Michael Pena, pemeran Baker dan Ponch menunggangi Ducati Hypermotard properti film CHiPs. Foto: Warner Bros

Aktor Dax Shepard akan memerankan John Baker sekaligus menjadi penulis script dan sutradara, sementara Michael Pena akan memerankan Frank “Ponch” Ponchorello. CHiPs layar lebar mengisahkan tentang Ponch sebagai agen FBI sedang menyamar, untuk menginvestigasi polisi jahat, dan ditugaskan menjadi polisi patroli jalan raya. Cerita menjadi kompleks dengan kelucuan kikuknya hubungan kedua petugas patroli itu.

Rencananya film akan dirilis pada 24 Maret 2017 di Amerika Serikat dan Kanada.

CHiPs Dibuat Lucu Tanpa Jangkrik Boss
CHiPs remake akan mulai ditayangkan 24 Maret 2017 di Amerika Serikat dan Kanada. Foto: Warner Bros

Tentu di era modern ini polisi CHiPs tidak lagi mengendarai sepeda motor patroli Kawasaki KZ900-C2 yang legendaris pada serial TV 1977-1983 itu. Kini polisi lalu lintas California Highway Patrol telah menggunakan BMW R1200 RTP, dan Ducati Hypermotard untuk patroli di pedalaman. Seperti yang tampak dalam trailer CHiPs movie remake 2017 itu. (Afid/nm)

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here