YCR Purwokerto Seri 1 2016 akan Buktikan Performa Ban IRC Fasti 1

1
YCR Purwokerto Seri 1 2016
YCR Purwokerto Seri 1 2016
Seri perdana Yamaha Cup Race (YCR) Purwokerto 2016 akan menjadi pembuktian ban IRC Fasti 1 menjadi yang terbaik. Foto: Dok.NMC

Jakarta (naikmotor) – Sukses mendominasi di Motoprix Wonosari Jogja lalu, giliran YCR Purwokerto seri 1 2016 yang dibidik oleh ban IRC Fasti 1. Balapan satu merek Yamaha Cup Race seri perdana 23-24 Juli 2016 di Sirkuit GOR Satria Purwokerto.

Selain menjadi sponsor event, PT Gajah Tunggal Tbk juga mendukung performa dua tim unggulan yakni Yamaha Yamalube NHK IRC Nissin NGK Bahtera Racing dan Kheevalindo Waloja KYB KYT IRC SSS NGK Racing.

“Kita sangat yakin khususnya Yamaha Bahtera dapat meneruskan kejayaannya  seperti halnya di Kejurnas Motoprix Wonosari kemarin,” sebut Dodiyanto, Marketing & Product Development PT Gajah Tunggal Tbk.

Di ajang balapan Yamaha yang sudah menginjak usia ke-27 tahun, IRC juga menjadikannya sebagai arena riset untuk kebutuhan kualitas bannya.Seperti diketahui, Yamaha MX King 150 juga menggunakan ban IRC sebagai karet bundar OEM-nya.

DI YCR Purwokerto seri 1 2016, ban IRC akan mengandalkan Fasti 1, ban slick yang banyak berperan ikut mengendalikan performa motor di sirkuit semi permanen.

“Di YCR Purwokerto seri 1 2016 kita mengandalkan ban IRC Fasti 1. Ban balap Fasti Series sudah menggunakan material bahan kevlar atau aramyd sehingga memiliki daya tahan tinggi,” ujarnya lagi. Oiya, di YCR Purwokerto seri 1 2016, IRC juga akan membuka stand penjualan untuk produk-produk terbaiknya.

Berbeda dengan Fasti 2 yang merupakan semi slick. IRC Fasti 1 memiliki daya cengkeram lebih baik karena tidak ada hambatan atau kembangan.

Sementara menurut Supriyanto, Manajer Motorsport  PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing, di YCR 2016   tidak ada perubahan yang signifikan secara konsep, namun  akan ‘improve’ secara kualitas. “ YCR sudah lama berjalan sebagai event pembinaan dan pembibitan Yamaha, makanya enggak ada yang berubah. Kita hanya ingin tingkatkan kualitasnya di tahun ini,” sebut pria penggemar motor chopper ini. (Arif/nm)

YCR Purwokerto seri 1 2016
Dodiyanto dengan ban IRC

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here