Garansindo Euro Sports Resmi Menjadi Distributor Baru Ducati di Indonesia

5
Garansindo-Euro-Sports-Ducati-distributor-baru
PT Garansindo Euro Sports resmi menjadi distributor tunggal baru Ducati di Indonesia. Foto: GES/Arif

Jakarta (naikmotor) – Usai sudah penantian teka-teki penerus distributor baru Ducati di Indonesia setelah ditinggalkan PT Supermoto Indonesia. Melalui press release yang diterima tadi malam (12/1/2016) pukul 00.28, Garansindo Group melalui PT Garansindo Euro Sports resmi menjadi distributor baru Ducati di Indonesia.

Sebagai agen kendaraan yang memiliki spesialisasi di segmen premium, nama Garansindo adalah jaminan mutu. Bukan hanya di kendaraan roda empat yang sudah menggawangi beberapa merek unggulan, namun keseriusannya menggarap pasar roda dua dengan menjadi partner untuk motor listrik Zero Motorcycles (Amerika Serikat), Peugeot Scooters (Italia) dan Italjet (Italia) di antara buktinya.

Tentunya, bila mereka mengambil Ducati yang tahun ini mengalami lonjakan besar dalam penjualan khususnya dengan model Scrambler bukan sebuah kejutan. Apalagi tahun depan Ducati sudah membekali dengan sembilan produk baru yang menyasar semua segmen motoris mulai penggemar model klasik, superbike, adventure hingga naked bike.

Kesembilan tersebut adalah Ducati XDiavel, Ducati Scrambler Sixty2, Ducati Sixty2 Flat Track Pro, Ducati 959 Panigale, Ducati Multistrada 1200 Pikes Peak, Ducati Multistrada 1200 Enduro, Ducati 939 Hypermotard, Ducati Monster 1200 R dan Ducati Scrambler Italian Independent.

Ducati-World-Premiere-2016_6

Dalam kesempatan wawancara di peluncuran motor anyar Ducati 2016 di Ducati World Premiere 2016 dan EICMA Milan 2015 (16-17/9/2015) lalu, CEO Ducati Motor Holding, Claudio Domenicalli mengatakan bahwa Ducati ingin mengulang prestasi 2015.

“Hingga 10 November lalu, Ducati berhasil menjual 50.000 unit motor Ducati di seluruh dunia. Ini baru pertama kalinya terjadi dalam sejarah Ducati,” ujar Claudio.

Menurut Claudio, ke depan pasar motor premium akan terus berkembang di seluruh dunia hingga membuat Ducati bersiap dengan 9 motor baru yang segar sekaligus. “ Jadi, kami rasa kami akan tumbuh dengan baik tahun depan,” jelasnya.

Nantinya, seluruh produk Ducati akan bisa didapatkan di showroom Garansinso Two Wheel Brand Center di Jalan Kemang Utara No 28, Jakarta Selatan,Indonesia 12730.  (Arif/nm)

Berikut press release dari Garansindo Euro Sports mengenai penunjukannya sebagai distributor tunggal baru Ducati di Indonesia

DUCATI MENUNJUK GARANSINDO SEBAGAI DISTRIBUTOR TUNGGAL BARU DI INDONESIA

Jakarta, 12 Januari 2015 – Perjanjian antara Ducati Motor Holding S.p.A dan PT Garansindo Euro Sports sebagai perusahaan Indonesia yang yang kami lihat sebagai peruashaan berpengalaman menjadi Distributor tunggal untuk seluruh produk Ducati di Indonesia mulai tanggal 1 Januari 2016.

Motor premium dari Italia dengan performa tinggi sekarang akan diimpor oleh Garansindo, satu perusahaan di Indonesia yang memiliki pengalaman kuat di merk-merk premium otomotif. Garansindo telah setuju untuk mengembangkan pasar di Indonesia, serta memberikan pengalaman kepemilikan Ducati yang sama yang selalu diberikan oleh Ducati di seluruh dunia.

Marco Biondi, Regional Director Asia – Sales & Marketing, mengatakan, “Dengan pertumbuhan positif di mid-segment dan upper segment sepeda motor beberapa tahun terakhir, Indonesia merupakan pasar yang sangat penting di Asia untuk Ducati. Dengan portfolio yang kuat di segmen otomotif premium, distributor tunggal yang baru – Garansindo – berkomitmen penuh dengan pengalaman serta keahlian yang ada untuk mengelola serta mengembangkan pasar sejalan dengan global strategi Ducati. Kami juga berterima kasih kepada distributor sebelumnya (PT Supermoto) atas apa yang telah mereka jalankan hingga akhir 2015. Kami ucapkan sukses di masa yang akan datang.”

“Ini merupakan lebih dari suatu perjanjian kerjasama buat kami,” ungkap Muhammad Al Abdullah, President Director, PT Garansindo Euro Sports. “Garansindo memiliki passion yang sama dengan Ducati untuk menghadirkan produk-produk inovatif dengan performa yang tinggi dan kami berkomitmen akan memberikan pengalaman luar biasa kepada para penggemar sepeda motor di Indonesia.”

Line-up keluarga produk Ducati seperti Ducati Diavel, Hypermotard, Monster, Multistrada, Scrambler dan Superbike, semua akan tersedia termasuk tipe-tipe yang baru saja diluncurkan oleh pabrikan di Italia. Ducati Multistrada 1200 Enduro dan Pikes Peak terbaru, Superbike 959 Panigale yang sporty, Hypermotard 939 yang menarik, semua akan segera terlihat di jalanan diIndonesia, ditambah dengan hadirnya cruiser ekslusif XDiavel dan entry level Scrambler Sixty2.

Dhani Yahya, Managing Director PT Garansindo Euro Sports mengatakan, “Garansindo memiliki keahlian di segmen premium diIndonesia dengan sejarah yang kuat dan berkomitmen untuk mencapai kesuksesan dengan mengimplementasikan strategi yang hanya akan menghadirkan produk berkualitas tinggi bersama dengan layanan terbaik untuk meningkatkan kepuasan pelanggan kami.”

Lineup terbaru dari Ducati akan didukung oleh layanan sales dan after-sales yang kuat di Jakarta yang segera akan dibuka, dealership di Surabaya untuk pasar Jawa Timur dan juga di Bali untuk melayani konsumen di Indonesia bagian Timur. Garansindo akan terus memperluas jaringannya dalam tahun-tahun ke depan.

5 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here