NaikMotor – Yamaha sudah mendaftarkan paten untuk tilting trike berbasis skuter Maxi Yamaha. Tilting trike TMAX 650 itu kabarnya berbeda dengan Niken yang dirilis 2 tahun silam.
Yamaha siap menghadirkan tilting trike TMAX 650. Brand otomotif dari Jepang tersebut juga sudah mendaftarkan paten tilting trike yang akan membuat pengendara berasa seperti leaning dengan roda dua.
Dilansir dari webbikeworld, desain tilting kali ini berbeda dengan seri Niken. Yamaha dikabarkan tidak menggunakan sistem pivot parallelogram, tetapi dengan double wishbone, seperti sistem Brudeli Tech asal Norwegia. Yamaha sudah membeli hak paten untuk sistem tersebut apada 2017.
Sistem ini bekerja saat menikung sehingga roda depan leaning demikian dengan bagian motor lainnya. Yamaha juga sudah memakai sistem Brudeli ini pada konsep MW-Vision. Paten baru yang diajukan pabrikan Jepang ini menunjukkan sistem pada model yang mirip TMAX. Di suspensi depan, ada motor elektrik unik yang akan menyokong saat skuter trike parkir.
Jika berbasis TMAX, berarti mesinnya ditenagai mesin parallel-twin berkapasitas 562 cc yang akan menggerakan roda belakang lewat transmisi variabel kontinyu dengan belt dan menghasilkan daya 47 hp. Sisanya, penampilan trike baru ini kurang lebih sama dengan yang versi roda dua biasa. (Litha/Prob/NM) k