Catat Transaksi Rp 51,9 M, Inilah Data dan Fakta Seputar IMOS 2018

0
Data dan Fakta Seputar IMOS 2018
Kehadiran Presiden Jokowi di IMOS 2018 menjadi salah satu dukungan pemerintah terhadap industri sepeda motor di Indonesia. Foto: Istimewa

NaikMotor – Perhelatan Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2018 yang mengusung tema Indonesia Future Technology usai digelar. Dari keterangan yang dirilis penyelenggara, tercatat transaksi sebesar Rp Rp. 51.975.924.000,-.serta terjual 1.332 unit sepeda motor. Berikut data dan fakta seputar IMOS 2018 yang dilangsungkan 31 Oktober – 4 November di Jakarta Convention Center Senayan.

Selama lima hari penyelenggaraan, data dan fakta seputar IMOS 2018 yang diadakan oleh Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI) bersama Amara Group, mencatat 60 peserta pameran serta menarik pengunjung sebanyak 95.293 orang. Pameran dua tahunan ini mengambil lahan seluas total 10.500 meter persegi (indoor dan outdoor)

“Kami mengucapkan terima kasih kepada pemerintah yang telah mendukung pelaksanaan IMOS ini. Lewat pameran ini kami juga berharap tercipta transfer knowledge mengenai perkembangan teknologi terkini sehingga tercipta proses edukasi yang dinamis. AISI juga menargetkan IMOS dapat menjadi ajang bagi pelaku industri sepeda motor Indonesia untuk bersama-sama menciptakan pasar otomotif yang sehat dan pelibatan industri pendukung kecil dan menengah di tanah air. Bergabungnya produsen, konsumen dan komunitas dalam ajang pameran IMOS 2018 akan memperkuat bisnis industri sepeda motor nasional dan memperbesar volume ekspor tanpa mengesampingkan pasar domestik yang terus tumbuh,” ujar Johannes Loman, Ketua Umum AISI.

Honda Menggelar 37 Model di IMoS 2018
Konsep New G Project termasuk dalam 37 model yang digelar Honda di IMoS 2018. Foto; istimewa

Bukan hanya memamerkan teknologi dan motor baru serta apparel dan suku cadang motor, IMOS 2018 juga tidak melupakan misinya dalam memberikan informasi dan edukasi yang terkaiit dengan permasalahan sepeda motor di masyarakat. Talkshow soal pentingnya mengenal dan merawat helm dilakukan bersama komunitas Belajar Helm kemudian soal industri motor listrik yang mengajak Komunitas Sepeda Motor Listrik atau Kosmik termasuk pemahanan berkendara aman atau safety riding.

Selain hiruk-pikuk di JCC, kegiatan di area outdoor juga tak kalah seru khususnya di akhir pekan. Data dan fakta seputar IMOS 2018 juga diperlihatkan oleh acara pendukung yakni Moto Meetup yang digelar IMOS berkolaborasi dengan NaikMotor sebagai sarana gathering komunitas motor dan apresiasi terhadap para penggiat motor lintas genre.

Sabtu (3/11/2018) Asosiasi Honda Jakarta di bawah asuhan Wahana Honda mengadakan Kopdargab sekaligus pembekalan Basic Life Support sebelum menuju ke Honda Bikers Day 2018 di Pangandaran. Acara itu didahului dengan Riding Gembira mengambil start dari Ohlins Cikini menuju Senayan dengan diikuti ratusan motoris termasuk komunitas pengangon bebek  C’Duck Astrea.

Display motor-motor retro hasil restorasi dan modifikasi mulai Honda C50, Honda Super Cub 700, Honda Astrea 800, Honda Win, Astrea Prima, Astrea Grand, Yamaha V75, Suzuki Van-Van, Suzuki Stinger, Honda Dax, Honda Monkey hingga Gazello, menjadi tontonan yang membangkitkan nostalgia untuk pengunjung.

Buat yang doyan performa mesin, NaikMotor mengajak Indoclub Championship untuk memboyong mesin Dyno ke arena Moto Meetup. Geliat restorasi motor-motor Jepang klasik ikut diwadahi dengan diskusi bareng penggiatnya dari Bandung yakni Ducks Garage dan Decky Sastra.

Mereka berbagi tips bagaimana memilih bahan bahan motor sampai berburu spare part. Sedangkan bagi pehobi modifikasi jenis retro, Retro Dress Up Show menghadirkan modifikator jok Relaxseat Modification, komunitas pengguna  W175 dari Kawasaki Retro Riders W175 Jakarta sekaligus perwakilan dari Kawasaki Motor Indonesia.

Nah, bagi yang hobi mengasah kemampuan berkendara, NaikMotor bekerjsama dengan ban Zeneos didukung Wahana Honda mengadakan Skill Contest meliuk-liuk melewati cone untuk menghasilkan waktu tercepat.

Bukan hanya sekadar acara gathering, Moto Meetup juga menjadi tempat untuk berbagi di mana NaikMotor bekerjasama dengan AM/PM Jakarta mengadakan Dinamo (Donasi Anak Motor) yakni acara charity berupa lelang barang untuk korban terdampak gempa tsunami di Palu dan Donggala, Minggu (4/11/2018) didahului dengan Sunday Morning Ride dari Royal Enfield Pejaten.

Acara ini diikuti juga oleh selebritis Ananda Omesh yang ikut menyumbangkan sabuk kesayangannya untuk dilelang. Hasilnya, terkumpul dana sebanyak 16,699 juta rupiah. Deretan acara ini menambah data dan fakta seputar IMOS 2018 yang kaya dengan konten serbamotor.

Puncaknya, hadiah motor lucky draw berupa satu unit Yamaha V80 1982 diundi dan berhasil dibawa pulang oleh Firdaus Muhammad dari Tanjung Priok. Selain itu pada hari terakhir pelaksanaan IMOS 2018 juga mengundi grandprize 4 buah sepeda motor masing-masing Honda CBR 250 RR dimenangkan oleh Rifandra Zumaryan, Kawasaki Ninja 250 oleh Dienatasya Laraswati, Suzuki Nex II oleh Sailasro Destiny Firdaus, dan Yamaha All New Vixion oleh Tb Muhamad Fakhruddin.

“Kami mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para peserta, apresiasi kami juga untuk sponsor, teman-teman komunitas yang telah meramaikan IMOS Moto Meet-Up, rekan-rekan media dan kepada para pengunjung IMOS 2018. Animo yang ditunjukkan membuat kami termotivasi untuk menghadirkan pameran sepeda motor yang lebih bagus dan tentunya diikuti dengan program-program, serta acara dan promo yang lebih menarik dengan menggandeng peserta pameran yang dapat berbagi inovasi teknologi terbaik dan mendukung keamanan berkendara. Kami berharap kedepannya industri sepeda motor dan produk pendukungnya semakin maju. Akhir kata, sampai jumpa di ajang Indonesia Motorcycle Show berikutnya!” tutup Andy Wismarsyah sebagai Presiden Direktur API Events. (rls/Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here