Apa Sih yang Bikin Seru di AOS 2018 Malaysia? Jangan Lupa Galeri Fotonya

0
AOS 2018 Malaysia
Kemeriahan acara Art of Speed 2018 Malaysia. Foto: Arif

NaikMotor – Art of Speed atau AOS 2018 Malaysia diklaim telah dikunjungi sebanyak 45 ribu pengunjung selama dua hari event (28- 29/7/ 2018) di Malaysia Agro Exposition Park, Serdang (MAEPS).Apa yang bikin menarik?

Seperti umumnya event kustom kulture bertaraf internasional, Art of Speed atau AOS 2018 Malaysia juga banjir oleh para penggiat dari mancanegara mulai Indonesia, Jepang, Australia hingga Amerika Serikat. Ini kami lihat langsung di AOS 2018 bersama Tigrehood yang membuka booth membawa brand-brand lokal Indonesia. Beberapa tamu yang hadir di AOS 2018 Malaysia antara lain :

  1. James Ken Blackmon dan Wilburlavard Thomas III dari Trico; Amerika Syarikat
  2. Dean Ian Micetich dan Jimmy Dean Horn Jr. dari Dice Magazine; Amerika Syarikat
  3. Mark Arcenal dari Illest/Fatlace; Amerika Syarikat
  4. Jeff Holt dari V-Twin Visionary Magazine; Amerika Syarikat
  5. Nau Shima dan Yuki Hitomi dari Tokyo Indians MC; Jepun
  6. Ray Luke Matthew Bellerby dari Fuel Tank Magazine; Australia
  7. Geoffrey Douglas Baldwin dari Return of the Café Racers; Australia
  8. Makoto Watanabe dari Chopper Journal Magazine; Jepang
  9. Yoshida Shinya dari YENC Magazine, Jepang
  10. Kanda Manabu dari Kalifornia Look Magazine, Jepang
  11. Dino Dalle Carbonare dari com; Jepang
  12. The Nash dari Burnout Magazine; Jepang
  13. Shige Suganuma dan Hiro “Wildman” Ishii dari MOONEYES
  14. Gen dari Love Ear Art; Jepang
  15. Ken Sugihara dari Fustyworks; Jepang
  16. G Tiki Art & Pinstriping; Jepang
  17. Makoto M&K Custom Signs; Jepang
  18. Cynar dari Jepang
  19. Daisuke Sakon dari Kustomstyle; Jepang

Selain Art of Speed Invitational Bike Build Off 2018 yang disokong oleh Petronas dimana menasbihkan  Muhammad Khalid Musa dari Rusty Factory dengan  BMW R75/6, ada beberapa konten lain yang membuat keriuhan melanda. Rangkain acara itu antara lain perayaan ulang tahun ke-50 Hot Wheels dengan hadirnya Dmitriy Shakhmatov, Global Hot Wheels Product Design Manager. Shakhmatov dari Amerika. Kemudian ada kompetisi skateborad dan BMX dari Vans, lalu  ada Hail Vintage 2018 yang menampilkan pameran denim klasik dari tahun 1870 dan koleksi bernilai lebih RM1,000,000.00.

Salah satu marketplace sepeda motor di Malaysia, Mudah.my juga meluncurkan kolaborasinya dengan  Pa’din Musa yang merancang streetcub custom di AOS 2018 Malaysia. Tidak itu saja ada pula diskusi dari pakar seperti Jimmy Dean dari Dice Magazine, Mark Arcenal dari Illest & Fatlace, Will dari Trico, Geoff dari The Return of Café Racers, Luke dari Fuel Tank dan Dmitry dari Hot Wheels dalam Kustom & Koffee Talk. Pabrikan motor Ducati dan Kawasaki juga ikut memamerkan produk terbarunya di ajang ini.

Sementara di atas panggung musik, AOS memperkenalkan  “Sound Circus” sebagai tema utama yang menampilkan Fox Wanna Fly, Plague Of Happiness ditutup oleh Bittersweet.

Sedangkan pengunjung yang beruntung adalah Shamsudin Yakob memenangi tiket melihat langsung The 27th Annual Yokohama Hot Rod Custom Show 2018 dan Mohamad Nasrudin Abdullah yang membawa pulang lucky draw Papa Jahat Streetcub C600R karya FNG Works.

Menurut Asep Ahmad Iskandar, pengasas Art of Speed Malaysia, Edisi tahun ini merupakan yang terbaik dengan berbagai kerumitan pemilihan kendaraan dan kami juga menambah aktivitas selama dua hari untuk memenuhi permintaan semua golongan umur pengunjung. Ini termasuk juga kompetisi Show & Shine di Dewan A, ditambah dengan NEAT Fest di Dewan C oleh NoEqual, galeri seni  bernama Moto Circus,  Sound Circus dan juga aktivitas keluarga   di House of Vans, Soap Box Show & Go!, acara bazaar dan arena bermain anak.”

Di luar kemeriahan di indoor AOS 2018 Malaysia, Indian Motorcycle serta Royal Enfield mengadakan acara test ride, lalu ada Roda Rumble 2018, gathering pengguna motor oleh Retro Mania di arena parkir termasuk booth makannan dan pasar barang bekas berkualitas. (Arif/rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here