NaikMotor – Dua pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) yang tengah berkompetisi di ajang balapan FIM CEV Repsol Championship 2017 mencatat hasil baik. Dimas Ekky menempati baris terdepan sementara Andi Gilang posisi ke-12, dari hasil kualifikasi CEV Catalunya, Sabtu (17/6/2017).
Hasil kualifikasi CEV Catalunya di Barcelona berlangsung dalam suhu tinggi yang mencapai 30ºC membuat persaingan semakin ketat bagi para pembalap. Dimas akan memulai balapan dari baris terdepan yakni posisi ketiga di ajang Moto2 untuk dua race berturut-turut, sementara Gilang akan balapan dari baris keempat urutan ke-12 di Moto3 Junior World Championship.
Dimas Ekky mampu tampil konsisten dan terus memperbaiki catatan waktunya sejak latihan bebas dan saat kualifikasi 1, berhasil masuk di deretan pembalap teratas. Pembalap AHRT asal Depok ini terlihat menggebrak sejak sesi kualifikasi pertama untuk mengukir waktu terbaiknya 1:50.985 dan membawanya ke posisi ketiga. Atas hasil kualifikasi CEV Catalunya yang diraihnya, Dimas mengaku senang meski ada masalah di bagian depan motor.
“Saya senang dengan pencapaian di sesi kualifikasi pertama, meski ada masalah kecil di sektor depan motor, tapi kami yakin bisa memperbaikinya di QP2. Sore hari kami mencoba menurunkan tekanan ban belakang, tapi ban malah sering spin, meski ban diganti baru, saya sudah coba dengan gaya balap yang berbeda, tapi tetap saja tidak bisa lebih cepat. Besok saat sesi Warm Up, kami akan mencoba dan menguji setup baru untuk memperbaiki daya cengkeraman ban. Saya yakin bisa bersaing memperebutkan podium. Setup motor sudah bagus sejak QP1, besok kami akan berjuang keras untuk meraih hasil yang baik,” sebut Dimas.
Sementara Andi Gilang juga mengalami hari yang positif. Sempat kesulitan di awal QP1, Andi berhasil bangkit mencatatkan waktu 1:55.330 dan finis ke-11. Di QP2, pembalap asal Bulukumba Sulawesi Selatan ini kembali mengulangi adegan di sesi QP1, mampu menyengat di detik-detik terakhir berakhirnya QP2 dan meraih waktu tercepat ke-8 dengan torehan 1:55.936.
“Di QP2 kami meningkat pesat, saya merasa motor lebih stabil dan sayapun lebih enjoy. Kami hanya perlu memilih ban yang tepat untuk balapan besok dan sedikit tuning pada motor berdasarkan data yang sudah kami kumpulkan; kami akan menguji sesuatu saat sesi Warm Up. Besok kami akan habis-habisan sejak awal, dan kami akan berusaha untuk tetap berada di grup depan,” ujar Andi Gilang. (Arif/nm)
Hasil Kualifiasi CEV Catalunya
Kualifikasi Moto3
1. Kazuki Masaki | Honda | 1:54.062 |
2. Ai Ogura | Honda | +0.193 |
3. Jeremy Alcoba | Honda | +0.406 |
4. Vicente Perez | KTM | +0.423 |
5. Sergio Garcia | Honda | +0.555 |
6. Yuki Kunii | Honda | +0.786 |
7. Jaume Masia | KTM | +0.799 |
8. Raul Fernandez | Mahindra | +1.123 |
9. Filip Salac | KTM | +1.165 |
10. Dennis Foggia | KTM | +1.169 |
12. Andi Gilang | Astra Honda Racing Team | +1.268 |
Kualifikasi Moto2
1. Ricky Cardus | Kalex | 1:50.190 |
2. Hector Garzo | Tech3 | +0.414 |
3. Dimas Ekky | Astra Honda Racing Team | +0.795 |
4. Steven Odendaal | NTS | +0.849 |
5. Corentin Perolari | Transformiers | +0.895 |
6. Eric Granado | Kalex | +0.930 |
7. Federico Fuligni | Kalex | +0.980 |
8. Joe Roberts | Kalex | +1.388 |
9. Lukas Tulovic | Kalex | +1.530 |
10. Hiroki Ono | NTS | +1.590 |