DMI Pejaten Buka Pre-order Royal Enfield Classic 350 Redditch, Cuma 9 Unit!

1
Penjualan Royal Enfield Kalahkan TVS 3 Bulan Terakhir
Royal Enfield Classic 350 Redditch, varian terakhir edisi terbatas. Foto: Royal Enfield

NaikMotor – Royal Enfield resmi meluncurkan varian anyar Royal Enfield Classic 350 Redditch 2017 dengan pilihan tiga warna baru. PT Distributor Motor Indonesia (DMI) tak ketinggalan membuka pemesanannya di Indonesia, dan cuma tersedia sembilan unit untuk tahap pertama.

Melalui akun instagramnya @royalenfieldid, tadi malam (16/1/2017) sekitar pukul 19.32 WIB, PT DMI sebagai agen resmi Royal Enfield di Indonesia mengunggah gambar Royal Enfield Classic 350 Redditch hasil ‘repost’ dari akun@royalenfield. Dalam caption-nya mereka menuliskan “Now open for pre-order. Contact us for more details.

Setelah dikonfirmasi kepada Didi Fauzie, Manager Marketing & Network Development PT Distributor Motor Indonesia, ia membenarkan bahwa pihaknya sudah membuka pemesanan untuk motor yang namanya dibuat sebagai penghormatan untuk kota kelahiran asalnya di Inggris. RE Classic 350 Redditch ditawarkan dalam tiga warna baru yakni merah, hijau dan biru.

royal-enfield-classic-350-left-redditch-green-768x576

“ Untuk tahap pertama hanya tersedia 9 unit semua warna. Motornya diperkirakan datang Maret mendatang. Soal harga mestinya sama ya dengan Classic 350 standar, termasuk juga soal DP karena tetap bisa dibeli kredit,” sebut Didi yang bermarkas di Pejaten, Jakarta Selatan. Di Indonesia, harga Royal Enfield Classic 350 dibanderol Rp 72,900,000

Redditch adalah nama kota di Inggris, tempat awal produk Roya Enfield dibuat. Karenanya, RE Classic 350 Redditch ditawarkan dalam warna pilihan yang terinspirasi seperti model sepeda motor 1950-an hasil produksi di kota itu.

Peluncuran seri Redditch tersebut juga untuk memperkuat penjualan model RE Classic yang telah sukses di beberapa negara.

Selain pilihan warna baru tak ada ubahan lain pada produk Classic 350 Redditch seperti halnya model standar. (Arif/nm)

rerditch1_1_1

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

*