NaikMotor – Pabrikan sepeda motor listrik asal Belgia yang berkiprah di kelas Zero TT Isle of Man menawarkan kembali produk berbasis superbike-nya. Sarolea Manx 7 kembali dibuat dalam unit terbatas.
Produk Sarolea bukan hanya berkiprah di Isle of Man saja. Tahun lalu, model SP7 pernah turut dalam audiensi untuk motor balap e-MotoGP meski kemudian produk Energica yang lolos.
Sarolea Manx 7 sebelumnya pernah ditawarkan di akhir 2017 lalu, namun hanya 20 unit. Tetapi rupanya pabrikan milik Robbens bersaudara itu ingin membuat superbike listrik berbasis motor balap Zero TT lebih banyak lagi. Meski kali ini untuk menggenapkannya menjadi 100 unit.
Batch kedua Manx 7 akan dibuat 80 unit dan dipasarkan seharga sekitar Rp 840 jutaan. Tentunya dengan harga sebesar itu, produk menawarkan detail high-end. Seperti sasis serat karbon monokok, demikian dengan swingarm berbahan karbon. Suspensi depan belakang produk Ohlins, untuk sistem remnya mengandalkan produk Beringer. Serta pelek forged super ringan ukuran 17″ produk OZ.
Soal performa, Manx 7 memiliki torsi 450 Nm dan tenaga setara 240 daya kuda atau 152 kW. Sehingga kecepatan puncaknya bisa mencapai 240 km/jam.
Mengenai jarak tempuh tergantung penerapan kapasitas baterai. Jika kapasitas 14 kWh, model bisa menempuh 230 km. Lain lagi jika dengan 18 kWh Manx 7 bisa menempuh 280 km. Sedangkan untuk top model dengan 22 kWh jarak tempuhnya 330 km. (Afid/nm)