Nih Sosok Asli KTM 790 Adventure, Masih Prototipe…

0
KTM 790 Adventure
Sosok KTM 790 Adventure akhirnya bisa dilihat utuh di European Rally Adventure di Sardinia, Italia.

NaikMotor – Setelah bocor berulang kali lewat jepretan kamera mata-mata, sosok KTM 790 Adventure akhirnya bisa dilihat utuh. Motor petualang ini hadir dalam bentuk prototipe di European Rally Adventure di Sardinia, Italia.

Prototipe KTM 790 Adventure ini hadir dalam skema serba hitam, membuatnya terlihat garang. Jauh dari sosok petualang pesolek dalam paduan warna khas KTM orange-hitam saat nanti meluncur tahun depan.

Soal spesifikasi KTM 790 Adventure serupa dengan Duke 790. Lebih jauh KTM 790 Adventure ini pada dasarnya merupakan kembar siam dengan Husqvarna 801 Adventure yang sudah meluncur beberapa waktu lalu.

Detail teknis masih dirahasiakan, yang bisa dikenali paling suspensi depan belakang dari WP, produsen suspensi yang memang dimiliki oleh KTM sahamnya.

Tetapi dibalik itu tampaknya KTM mulai serius menangani model menengah tersebut. Model-model 790 bermesin parallel twin tampaknya akan menjadi batu loncatan bagi model di atasnya, 1090 atau 1290. Model yang akan menggantikan peran 690 sebelumnya.

Sementara 790 Adventure akan lebih merujuk kepada world-crosser yang otentik, mampu sebagai offroader enduro tetapi juga kompromis sebagai penjelajah jalan raya yang nyaman untuk jarak jauh.(Agl/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here