Gokil Nih, Harley-Davidson Softail Seharga Rp 25 Miliar

0
Harley-Davidson

NaikMotor – Rumah modifikasi Bündnerbike berkolaborasi dengan perusahaan jam dan perhiasan asal Swiss, Bucherer, membuat motor paling mahal di dunia. Bagaimana tidak, motor berbasis Harley-Davidson Softail Slim S itu ditaksir seharga Rp 25,14 miliar.

Meski tampilannya menggoda, tapi motor bernama Harley-Davidson Bucherer Blue Edition itu mahal bukan karena rancang bangun melainkan ratusan berlian yang disematkan. Ada 360 berlian yang menempel di motor serta sejumlah parts yang dilapisi emas termasuk baut.

Harley-Davidson

Cat warna biru yang melekat di motor juga tidak main-main. Bündnerbike mengatakan untuk mendapatkan warna biru seperti ini maka sebelumnya permukaan yang mau di cat harus di lapis silver, baru kemudian ditiban 6 lapis cat dengan campuran warna yang dirahasikan.

Harley-Davidson

Secara keseluruhan setidaknya butuh 3 bulan dalam membangun Bucherer Blue Edition, dan sebagian besar waktu yang dihabiskan ternyata bukan dalam membangun bodyworks, melainkan menempelkan keping-keping berlian yang ditaruh dengan sangat hati-hati.

Harley-Davidson

Konsep Harley-Davidson Bucherer Blue Edition ini mengikuti desain jam tangan Patravi TravelTec II. Soal harga Blue Edition mengalahkan harga Vincent Black Lightning model 1951 yang terjual nyaris USD 1 juta dollar di lelang Bonhams, Las Vegas tahun lalu.(Agl/nm) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here