Celana Jins Wrangler Inficool Bidik Penggemar Touring, Ini Kelebihannya

0
celana jins wrangler inficool
Bersamaaan dengan peluncuran Truw Wanderer 2018, Wrangler Inficool juga ikut diperkenalkan. Foto: Arif

NaikMotor – Dunia petualangan termasuk bagi mereka yang doyan touring naik motor membutuhkan perbekalan dari sisi busana yang menunjang kenyamanan. Denim Performance berupa celana jins Wrangler Inficool menawarkan kelebihan yang dimilikinya.

Bersamaan dengan peluncuran  program True Wanderer 2018, sebuah ajang pencarian petualang sejati,  Delamibrands memperkenalkan juga koleksi terbarunya yakni Denim Performance dalam kemasan celana jins Wrangler Inficool. Dengan brand promise-nya, Strong and Ready For Life, Every day, Wrangler ingin mengangkat karakter pengguna yang hobi petualang, spirit tinggi dan percaya diri.

“Kelebihan seri Inficool ini memiliki kemampaun bernafas lebih tinggi, menyerap kelembaban dengan cepat serta kuat dan paling penting mampu melepaskan panas dan tidak lengket,” papar Liga Meirani, Brand Manager Wrangler.

Wrangler Inficool telah diupgrade dengan teknologi wicking built-in, di mana panas dan keringat dirancang tidak akan mengganggu kenyamanan dengan mengangkut kelembaban dari tubuh. Hal ini tentu saja cocok untuk para motoris yang doyan naik motor jarak jauh di iklim tropis seperti Indonesia.  Kalau kehujanan yang tidak terlalu kuyup  akan membuatnya cepat kering dan paling penting enggak bikin gerah kalau di cuaca panas. Layak dicoba nih bor! (Arif/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here