NaikMotor – M Faerozi juara di kelas YCR3 final Yamaha Cup Race (YCR) Solo, Minggu (26/11/2017). Tampil menekan sejak awal start pembalap Yamaha Yamalube Putra Anugrah NHK FDR KYB Uma itu memimpin sejak lap kedua dan tidak terbendung sampai finis.
“Dari awal saya sudah push. Terus di dua lap awal ada insiden sedikit dari Wawan Wello yang out di R1. Dari situ saya ambil kesempatan dari push sampai akhir. Kondisi trek sebetulnya tidak terlalu panas tapi aspalnya panas walaupun cuacanya agak mendung,” kata M Faerozi.
Wawan Wello yang start dari posisi pertama ternyata sedang tidak enak badan. Padahal di dua lap pertama ia memimpin balapan, tapi sakit kepala membuat pembalap kelahiran Sulawesi iini hilang kontrol dan melebar di R1 di lap kedua.
“Lepas start di dua lap awal saya sempat memimpin, tapi di lap dua saya sakit kepala sekali sehingga di R1 saya out. Saya memang sedang tidak enak badan. Sehabis out balapannya sudah tidak enak. Tapi saya coba push terus,” kata Wawan yang finis kedua.
Tempat ketiga milik pasukan Yamaha Yamalube NHK IRC Nissin DID NGK Bahtera Racing Team lewat Daffa Krisna yang tampil menekan. Meski start dari posisi kelima dan sempat telat menyodok selepas start karena salah startegi, Daffa akhirnya bisa meyusul di lap-lap akhir.
“Saya start dari grid kelima, waktu start ada kesalahan sendiri sempet telat. Tapi saya coba terus push dan di tiga lap akhir (lap 7) sudah posisi 3. Rejekinya baru segitu belum jadi yang pertama. Terima kasih buat tim setingannya enak banget pas,” kata Daffa.(Agl/nm)