Suzuki Bike Meet 2017 Cibodas Manjakan Ribuan Bikers

0
Suzuki Bike Meet 2017 Cibodas Manjakan Ribuan Bikers

NaikMotor — Guna mendekatkan diri dan lebih memanjakan konsumennya, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) kembali menggelar Suzuki Bike Meet di Bukit Golf, Cibodas, Jawa Barat, Sabtu (25/11/2017).

Kegiatan gathering yang dikemas dengan konsep camping di kaki Gunung Gede ini disemuti sekitar 1.800 bikers yang berasal dari Jabodetabek dan Jawa Barat. Antusias para biker telah terlihat sejak pagi yang berdatangan secara sporadis menuju lokasi acara dengan menunggangi  berbagai macam tipe dan tahun produksi sepeda motor Suzuki.

“Dari kuota 1.500 bikers yang kami siapkan, telah teregister lebih 1.800 bikers dari 40 klub dan komunitas Suzuki yang hadir di sini.” ungkap Aris Indratmojo, Marketing Relation 2W PT SIS.

Suzuki Bike Meet 2017 Cibodas Manjakan Ribuan Bikers

Bukan tanpa sebab, setiap hajatan Suzuki Bike Meet selalu dibanjiri para bikers. Pasalnya, kegiatan yang mengusung tema ‘Satu Tekad, Satu Impian‘ ini memang dirancang agar bisa menyalurkan keinginan para bikers, klub dan komunitas Suzuki untuk saling menampilkan diri, bersosialisasi, menambah teman, merekrut anggota baru hingga menjadi sarana awal menciptakan kolaborasi yang positif.

“Kami terus berupaya memfasilitasi keinginan bikers yang telah setia menggunakan produk Suzuki dengan event-event  yang positif dan bermanfaat. Selain itu juga kami ingin terus memberikan edukasi dan informasi terbaru produk Suzuki melalui kegiatan seperti ini.” tambah Aris.

Beragam kegiatan menarik disuguhkan Suzuki Bike Meet dengan variasi kegiatan yang ringan dan menyenangkan. Seperti kontes modifikasi motor klasik dan retro Suzuki, kontes vest khas milik bikers, bazaar produk khas klub dan komunitas, festival dan perlombaan antar bikers Suzuki, hiburan tari dan musik hingga doorprize.

Tidak itu saja, para bikers juga dimanjakan dengan diskon hingga 20% untuk pembelian sparepart, aksesoris Suzuki dan produk SARP untuk para bikers yang ingin memodifikasi Suzuki GSX-R150 dan GSX-150.

Para anggota klub dan komunitas juga bisa menikmati layanan check-up motor secara gratis dan Tim Service Suzuki akan memberikan saran terbaik kepada pemilik motor jika perlu dilakukan perbaikan di lokasi acara. (YA/ nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here