NaikMotor – Setelah menghentak Kebumen Agustus lalu, Yamaha Cup Race 2017 putaran 2 siap digelar di Kediri, Jawa Timur, akhir pekan ini 21-22 Oktober 2017. Balapan akan berlangsung di Sirkuit GOR Joyoboyo dengan mempertandingkan 9 kelas.
Lintasan trek GOR Joyoboyo Kediri berbentuk menyerupai huruf P, dan memiliki panjang 950 meter dengan lebar 7-8 meter. Bentuk sirkuit dirancang untuk mengakomodasi top speed dan juga cornering yang memadai meski digelar bukan di trek permanen.
“Kita pilih Kediri karena kita ingin memberikan suatu edukasi balap yang berbeda setiap tahunnya yang tentunya bisa menjadi pembelajaran bagi seluruh pembalap Yamaha,” kata Robby Winaldy, selaku koordinator YCR dari Divisi Motor Sports YIMM.
Tidak ketinggalan sebagai upaya meningkatkan gairah animo lokal dibuka kelas YCR7 (Moped 2 Tak 110 cc Open) yang siap menjadi primadona. Juga kelas YCR8 (Moped 4Tak 125cc Tune Up Pemula Karisidenan Kediri) dan YCR9 (Moped 2Tak 110cc Lokal Jatim).
Seperti biasa di YCR 2017 Kediri juga akan menampilkan pembalap senior yang akan melakukan choaching clinic. Untuk YCR Kediri akan diisi Rey Ratukore sebagai mentor dan membagi ilmunya kepada para pembalap muda yang berusia 15 tahun ke bawah (YCR5 dan YCR6).
“YCR jadi kejuaraan yang bagus bagi pembalap lokal untuk mengeluarkan potensi terbaik. Setiap pembalap harus punya mimpi besar termasuk juga pembalap-pembalap muda lokal yang ada di daerah Jawa Timur,” imbuh M Abidin GM Aftersales & Motor Sports YIMM.
Yamaha Cup Race 2017 Putaran 2 Kediri juga dihadiri klub Yamaha Rider Federation Indonesia (YRFI) wilayah Jawa Timur akan mengadakan kegiatan rolling-city, photo competition dan product-knowledge. Termasuk hadirnnya jawara freestyler Asia Wawan Tembong dan adiknya Wahyu Nugroho.(Rls/NM)