Busi Khusus Balap NGK Racing Resmi Dirilis, Harga Rp 400-500 Ribuan

0
NGK Racing
PT NGK Busi Indonesia resmi meluncurkan busi baru NGK Racing di GIIAS 2017, Kamis (17/8/2017). Foto: Gilang.

NaikMotor – Mengakomodir kebutuhan para pelaku balap nasional, PT NGK Busi Indonesia resmi meluncurkan busi khusus balap NGK Racing di GIIAS 2017, Kamis (17/8/2017). Busi  yang  dikenal sebagai busi merah itu melengkapi tiga busi NGK terdahulu yakni Standar, G-Power dan Iridium.

NGK Racing sebetulnya bukan busi yang benar-benar baru. Busi ini sudah dipakai oleh tim balap pabrikan semisal Astra Honda Racing Team (AHRT) dan Yamaha Racing Indonesia (YRI) sejak 3 tahun lalu. Hanya saja sebelumnya NGK memang tidak menjual busi ini untuk umum.

Jajaran PT NGK Busi Indonesia saat peluncuran NGK Racing

“Akhirnya di IRS tahun lalu ada tim balap (non pabrikan) yang protes ke kita. Dia bilang beli NGK Racing harus ke Jepang. Dia minta kita juga jual di Indonesia. Baru setelah itu kita mau pasarkan di sini, dan akhirnya kita launch di GIIAS 2017,” kata Eko Handoko, Sales Manager OEM PT NGK Busi Indonesia.

Waktu satu tahun kata Eko, dipakai untuk studi pasar NGK Racing. Sebab segmentasinya tidak seperti busi NGK yang lain. Secara spesifikasi termasuk paling tinggi, karenanya soal harga juga paling mahal. Mesti ada studi khusus soal supply and demand. Apalagi busi ini masih dibuat di Jepang.

Gerry Salim dari tim Astra Honda Racing Team (AHRT) memberikan testimoni saat peluncuran NGK Racing.

“Kita harus meyakinkan NGK Jepang bahwa NGK Racing memang ada pasarnya di Indonesia. Jujur kita juga belum tahu permintaannya bakal sebesar apa. Tapi ini perlu untuk memfasilitasi tim-tim balap, dan kemudian jika tidak, bisa saja pasarnya itu diambil merek lain yang punya produk sejenis,” katanya.

Untuk pemasaran, PT NGK Busi Indonesia menggandeng dua tim balap yang punya nama di kancah adu kebut Tanah Air, yakni Bahtera Racing Team dan Trijaya Racing Team. Keduanya akan bertindak sebagai distributor utama yang memasarkan busi NGK Racing ke tim-tim balap seluruh Indonesia.

Rey Ratukore dari tim Yamaha Racing Indonesia turut memberikan testimoni soal performa YZF-R25 tunggangannya di ARRC yang memakai busi NGK Racing

“Kenapa kita pilih mereka karena kita tahu sepak terjang dua tim balap ini. Kemudian kenapa jaringan distribusinya kita pilih tim balap. Karena tim balap punya pengetahuan soal busi balap. Selain itu memang tidak kita jual ke bengkel-bengkel di pinggir jalan karena ya itu tadi pasar dan konsumennya berbeda,” katanya.

Nah penasaran ingin langsung beli? harap bersabar. Sebab pihak NGK baru akan mendistribusikan busi NGK Racing mulai 1 September 2017. Soal harga, Anang Mudjiantoro, Manager Bahtera Racing Team mengaku belum tahu harga resminya. Namun bocoran dari pihak NGK sekitar Rp 400-Rp 500 ribu.

“Sebetulnya di Jepang itu ready semua jenis buat motor. Tapi untuk permulaan kita pasok 3 jenis yakni buat bebek, kemudian paling banyak buat sport 150 cc ke atas, buat 250 juga. Tapi jika ada permintaan buat motor 600cc minimal 10 pieces bisa kita orderkan ke Jepang,” pungkas Eko.(Agl/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here