NaikMotor – Alvaro Bautista masih di Aspar Team Ducati di musim MotoGP 2018, setelah menandatangani perpanjangan kontraknya, (16/7/2017) bersama tim satelit Ducati itu.
Pembalap berkebangsaan Spanyol itu memang kiprahnya cukup baik selama musim MotoGP 2017 saat bersama tim Pull&Bear Aspar Team Ducati. Dari 9 seri yang telah berlangsung, Bautista membukukan 4 kali posisi 7 besar, termasuk posisi terbaiknya saat di seri Argentina dengan finis ke-4.
Hubungan Aspar Team dan Bautista terjalin sejak masih di kelas 125cc 2006, ketika Bautista menjadi juara dunia. Sementara di klasemen sementara musim MotoGP 2017, Bautista menempati posisi ke-11.
Bautista menyatakan, “Saya senang berada di musim berikutnya bersama Pull&Bear Aspar Team. Saya telah memiliki hubungan yang dengan tim, merasa nyaman dengan motor Ducati serta dukungan pabrikan Italia itu. Saya rasa bisa meningkatkan dan mendapat hasil lebih baik.” Seperti yang dinyatakannya kepada media crash.net.
Sementara general manajer tim Pull&Bear Aspar Team Ducati, Jorge Martinez, percaya kalau Bautista akan meraih sukses tak lama lagi. Bautista di musim MotoGP 2018 akan menggunakan Ducati Desmosedici GP17, sesuai kontrak tim dengan pabrikan dari Borgo Panigale itu beberapa waktu lalu.
Rekan setim Bautista saat ini, Karel Abraham sendiri belum juga menegaskan perpanjangan kontraknya apakah masih di Aspar Ducati di musim MotoGP 2018. (Afid/nm)