NaikMotor – Kehadiran Cleveland Cyclewerks Indonesia di bawah bendera PT Sumatra Motor Indonesia membuka peluang bisnis builder khususnya dalam menyediakan parts custom atau juga membangun motor custom utuh. Sudah ada custom kit motor Cleveland Cyclewerks Indonesia bila konsumen ingin mendapatkan tampilan lain.
Hendra Setiawan, Direktur Utama PT. Sumatra Motor Indonesia (SMI) mengungkapkan pihaknya akan bekerjasama dengan para desainer motor custom dan parts, para pelaku industri kreatif lainnya, seperti produsen fashion dan apparel.
“ Kami yakin bahwa peluang untuk berkreasi yang sangat luas akan semakin bisa dimanfaatkan bersama.Bagi kami, para pelanggan adalah partner kami, karena motor Anda adalah cerminan diri dan Anda bebas memilih apa yang Anda butuhkan dan inginkan. Kami akan mendukung Anda untuk mewujudkan motor impian,” ujar Hendra pada saat media conference Cleveland Cyclewerks Indonesia di Bintaro, Kamis (13/7/2017).
PT SMI menyiapkan model Heist, Ace, Misfit, dan FX series yang seluruh model dirancang untuk dapat disesuaikan style dan performanya. Di berbagai negara khususnya Jepang, industri custom telah tumbuh dan berkembang pesat bahkan sudah menjadi bagian dari lifestyle.
Sudah ada empat model custom hasil kreasi para builder yakni Krom Works berbasis Heist 250, Hthree Custom Garage, Thrive dan Lawless Jakarta dengan Ace Scrambler. Krom Works tampil dengan terobosan baru yakni menggunakan material sasis stainless pada model neo boardtracker. Namun, custom kit motor Cleveland Cyclewerks Indonesia yang sudah siap dipesan tinggal pasang baru tersedia dari tiga builder.
“ Saya kasih konsep boardtrack yang tidak biasa yakni swingarm dengan mekanisme suspensi belakang lalu handlebar adjustable agar posisi ridingnya tetap nyaman. Itu model keseluruhan hasil imajinasi saya,” sebut Andika Pratama, sang builder. Namun, untuk custom kit Heist model plug and play dan masuk kategori stock custom, Krom Works sudah mempersiapkan setang, forward control dan knalpot.
Sementara Hendra dari Hthree Custom Garage tampil cukup radikal dengan gaya cafe racer serta pengecatan tidak biasa yakni warna oranye candy serta sentuhan airbrush. Beberapa komponen bodinya menggunakan bahan kuningan seperti handgrip dan footstep. Ia juga menjejalkan suspensi ohlins di belakangnya. “Kita tidak membuat kit khusus, berdasarkan pesanan saja, maunya apa, kita bikinin,” tukas Hendra.
Kemudian Thrive Motor Co.melalui divisi khusus part yang tengah dirintisnya, T/H/R/V tampil dengan desain custom scrambler. “ Saya pilih model yang simpel saja scrambler tapi berkarakter sesuai model Cleveland-nya. Kiat sudah menyediakan custom kitnya dan bisa didapatkan di speed shop Cleveland,” sebut Erlangga Djojosaputro dari Thrive soal custom kit motor Cleveland Cyclewerks Indonesia.
Angga, panggilan akrabnya mengatakan beberapa komponen custom yang disebutnya Stylekit terdiri dari setang, jok kulit, fender depan, fender belakang, skid plate, kanlpot dan side box cover. “Semuanya tinggal pasang tanpa mengubah kondisi motor standar, paling penambahan bracket untuk skid plate,” jelas Angga.
Sedangkan Yusuf Abdul Jamil alias Ucup dari Lawless Jakarta Garage, mengetengahkan desain flattrack bernama Weed Eater.” Kita sudah membuat set body untuk bodi belakang termasuk jok, front fork cover karena waktu pengerjaan yang mepet. Kita sudah siap produksi kalau ada pesanan saja,” jelas Ucup.
Lalu dari divisi apparel, Respiro telah menjadi mitra Cleveland Cyclewerks Indonesia untuk membuat beragam kebutuhan fashion para konsumen motor bermerek Amerika itu. Malah, olahan produksi dari Bandung tersebut kata Teddy Suryadi siap untuk diekspor global ke jaringan diler Cleveland Cyclewerks.”Kita juga tengah membuat versis apparel custom lainnya disesuaikan dengan gaya hidup pengendaranya,’ jelas Teddy. (Arif/nm)