NaikMotor – Gelaran tahunan penggila dirtbike di Indonesia yakni Indonesian Six Days Enduro 2017 (ISDE) kembali akan digelar 20-25 November mendatang di Flores. Meski masih terbilang lama, Indonesian Six Days Enduro 2017 Flores sudah ancang-ancang menutup pendaftaran sampai 30 April 2017.
Bila gelaran tahun sebelumnya membelah jalur Sumbawa ke Lombok, maka Enduro Total Indonesia di bawah komando Erick siap menjangkau kawasan eksotis lainnya di kawasan timur seperti Maumere dan Bajo. Ya, Indonesian Six Days Enduro 2017 Flores akan menjadi event akhir tahun bergengsi tahun ini bagi penggiat dirtbike di Tanah Air.
“Rencananya perjalanan Indonesia Six Days Enduro 2017 akan diawali dari Maumere menuju Labuan Bajo sejauh 800 km selama enam hari. Kuota rider yang ikut kita batasi sampai 50 offroader termasuk peserta dari Malaysia,” sebut Erick.
Menurut Erick, kawasan timur Indonesia masih sangat menantang untuk bisa ditaklukan sekaligus dalam rangka menemukan destinasi-destinasi wisata unggulan dan turut mempromosikannya.Menggunakan dirtbike tentu saja sangat memungkinkan bisa menjangkau daerah-daerah sulit. “ Tentunya kami akan bekerjasama dengan komunitas trail lokal di Flores dalam pelaksanaannya. Sementara sponsor lain dari para pebisnis aksesori dan spare part serta riding gear merek terkemuka di Indonesia,” sebut Erick lagi. Tahun ini, gelaran offroad penguras adrenalin tersebut menginjak usia ke-8.
Erick juga menambahkan, pihaknya akan menutuf pendaftaran peserta pada 30 April 2017. Sementara doal regulasi tidak berbeda dengan gelaran ISDE sebelumnya baik soal teknik kendaraan, hingga perlengkapan pendukung. Jadi, buat kalian yang siap menerima tantangan adventure offroad di Indonesia Timur, silakan kontak Erick di No.HP 081282602040. (Arif/nm)