Biar Makin Laris, Royal Enfield Bullet 500 2017 Pakai Injeksi dan ABS

0

NaikMotor – Untuk memenuhi standar emisi baru Royal Enfield Bullet 500 2017 sudah dilengkapi injeksi bahan bakar dan ABS serta warna baru melengkapi pilihan variannya.

Royal Enfield Bullet 500 menjadi model sepeda motor tertua di dunia yang masih diproduksi. Hingga model tahun lalu, Bullet 500 masih mengandalkan karburator untuk unit yang dipasarkan di India.

Royal Enfield Bullet 500 2017
Royal Enfield Bullet 500 2017 dilengkapi injeksi dan ABS, tenaganya meningkat. Foto: Royal Enfield

Berkat penerapan sistem induksi bahan bakar menjadi injeksi itu, Royal Enfiled Bullet 500 2017 tenaga dan torsi sedikit meningkat Bullet 500 menggunakan mesin 499 cc yang kini menghasilkan 27,2 daya kuda @ 5.250 rpm dan torsi 41,3 Nm @ 4.000 rpm. Emisi gas buangnya telah memenuhi standar emisi Euro4 atsu BSIV di India.

Fitur yang disandangnya pun turut bertambah, rem depan dengan cakram 280 mm dan demikian pada bagian belakang, serta dilengkapi ABS. Sementara untuk India sendiri, hanya ditawarkan dengan rem tromol pada bagian belakang dan tanpa ABS.

Untuk peredaman Royal Enfiled Bullet 500 2017 dilengkapi dengan garpu depan teleskopik 35mm dan shockabsorber ganda di bagian belakang dengan 5 setelan preload. Dengan tangki yang bisa memuat 13,5 liter, model berbobot 194 kg.

Ubahan minor lainnya grabrail berdesain baru dan ban baru produk MRF Zapper. Sedangkan warna barunya termasuk Marsh Grey, Forest Green dan Hitam. (Eky/Afid/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here