NaikMotor – Peningkatan layanan purnajual sepeda motor Honda yang dilakukan PT Daya Adicipta Motora berhasil meningkatkan jumlah entry unit di Astra Honda Authorized Service Station (AHASS) seluruh Jawa Barat. Sepanjang tahun 2016, tercatat 8.061.784 motor melakukan perawatan di AHASS Jawa Barat.
Kenaikan jumlah unit entry didorong beberapa kegiatan yang dibuat oleh DAM, seperti AHASS Service Keliling, Loyal Customer Gathering, Program special Day, Service Visit to company, dan AHASS Go Smart. Servis keliling yang dibuat di sekolah, pabrik, dan pusat perbelanjaan berhasil menarik pemilik sepeda motor Honda untuk servis di bengkel resmi.
“Keberhasilan unit entry service meningkat sebesar 7% dibandingkan tahun 2015 yang menjaring 7.518.498 unit. Dari 17 (tujuh belas ) kota/kabupaten yang berada di wilayah Jawa Barat, 5 (lima) kota/kabupaten dengan kontribusi terbesar terhadap unit entry Jabar adalah Bandung (22,3%), Bekasi (21,3%), Bogor (12%), Depok (7,6%), dan Cirebon (6,3%),” papar General Manager Technical Service DAM, Fedy Sukmawidjaya.
Selain melakukan kegiatan yang berhubungan dengan servis di AHASS Jawa Barat, DAM juga mengoptimalkan kerjasama dengan SMK binaan, dengan membuat bengkel mini di sekolah, dikelola oleh guru dan siswa.
“Kami bekerjasama dengan SMK binaan, membuka bengkel yang mekaniknya adalah siswa di sana. Terdapat 50 smk yang membuka bengkel mandiri. Tahun ini juga akan berjalan uji kompetensi siswa di 12 sekolah yang ditunjuk (sebagai Tempat Uji Kompetensi). Guru pun mendapat training supaya pengetahuannya semakin luas,” jelas Ferdi.
Unit entry di AHASS seluruh Jawa Barat ditargetkan bisa menanjak seiring dengan penambahan bengkel resmi dari 536 menjadi 560 unit tahun ini. Di samping itu, DAM sudah memiliki 100 armada motor dan 20 mobil servis kunjung yang bisa dipesan oleh konsumen di Jawa Barat.
“Tahun 2017, DAM menargetkan 8.884.837 unit entry untuk AHASS, atau naik 10% dari tahun sebelumnya. Demi mencapai target tersebut, PT DAM akan melakukan serangkaian program seperti : Service Kunjung, AHASS Sahabat Wanita, AHASS Sahabat Warga, AHASS Untuk Pendidikan, 2 in 1 Service, Uji Emisi, Promo via Social Media dan Promo Kemerdekaan,” ungkap Ferdy. (Yudistira/nm)