NaikMotor – MV Agusta Owners Club Indonesia (MVOCI) ikut menjadi bagian penting dari aktivitas bisnis distributor baru MV Agusta di Indonesia, PT Motor Varese Indonesia (MVI). MVOCI memainkan peran sebagai wadah perkumpulan para pemilik sekaligus mempromosikan motor MV Agusta di Tanah Air.
Saat ini tercatat sekitar 100 member yang bergabung di MV Agusta Owners Club Indonesia di beberapa kota di Indonesia. MVI sebagai APM baru dari brand motor yang lahir di Kota Samarate, Italia, menjadikan klub yang bermarkas di Jakarta tersebut sebagai relasi dan memberikan layanan khusus buat para member.
“Kami enggak mau maksa orang buat ikut klub kami, karena mungkin mereka lebih suka riding sendiri. Kami buat klub ini untuk menjadi wadah buat pemilik yang aktif,” ucap Ketua MVOCI, Febby Sagita saat acara launching MV Agusta New Brutale 800, Rabu (8/2/2017).
MVOCI sendiri memiliki agenda kegiatan, seperti touring, trackday, Sunday Morning Ride (Sunmori), dan kegiatan lainnya. Anggota diberikan fasilitas dan kemudahan dalam mengikuti berbagai kegiatan klub.
“Belum lama ini kami touring jarak jauh dari Cirebon-Yogyakarta-Salatiga lalu balik lagi ke Cirebon total 1.100 kilometer, tapi itu khusus untuk (motor) Tourismo Velocce karena kebanyakan trek di luar aspal. Kami juga buat trackday, lalu coaching clinic di Sentul buat member baru. Biaya kita bantu untuk towing motor, bahan bakar, kalau misalnya sekali latihan (di sirkuit) habis satu juta, kita subsidi dua ratus ribu,” tutur Febby.
Layanan towing 24 jam bisa didapatkan member MVOCI saat dalam keadaan darurat.”Kalau misalnya motor mogok atau bocor ban malam hari, seperti habis Friday Night Ride dini hari keadaan darurat bisa telepon towing. Harga diskon 10-15 persen, biasanya untuk layanan dalam kota itu harga (reguler) 400 ribuan . Sebenarnya bukan cuma soal harga ya, tapi juga networknya. Kalau enggak saling kenal, pasti bingung mau menghubungi siapa saat kondisi darurat begitu,” urai pria yang hobi balap motor itu.
Member MVOCI bisa membeli apparel dan helm official MV Agusta dengan harga miring dari APM. “Sparepart ready stock enggak harus member bisa dapat harga spesial, karena itu keputusan APM. Tapi, kalau aksesori member dapat harga spesial. Seperti helm MV Agusta, itu kan yang jual APM, jadi dikasih harga spesial, apparel juga begitu,” jelas Febby. (Yudistira/nm)
[…] supaya aki tidak drop. MV Agusta biasanya kasih charger aki sepaket dengan motor,” ujar Presiden MV Agusta Owners Club Indonesia (MVOCI), Febby Sagita yang sudah berpengalaman merawat motor MV […]