NaikMotor – Mengisi waktu libur musim dingin MotoGP, Jorge Lorenzo kembali ke lintasan balap Sirkuit Silverstone, Inggris memacu mobil Formula1 Mercedez (23/11/2016). Tim Marcedez AMG Petronas mendampingi keseruan Lorenzo memacu mobil F1 untu kali kedua tahun ini.
Setelah mendapatkan kesempatan pertama menjajal mobil F1 pada awal Oktober silam, Lorenzo mendapatkan kesempatan kedua memacu Mercedez W05, yang merupakan mobil yang digunakan Lewis Hamilton saat menjuarai F1 Grand Prix 2014.
Kesempatan tersebut didapatkan juara dunia MotoGP 2015 itu berkat ruang yang diberikan salah satu sponsornya di MotoGP, yakni Monster Energy yang juga mensponsori tim Mercedez AMG Petronas.
Penampilan For Puera dengan mobil balap tak kalah apik dibaningkan aksinya di atas motor MotoGP. Ia berhasil membukukan waktu 50,452 detik saat melibas lintasan Sirkuit Silverstone yang layoutnya dibuat lebih kecil dari ukuran yang digunakan dalam kejuaraan F1.
Lorenzo mendapatkan jatah libur lebih lama, sebab ia tidak dapat mengikuti tes privat MotoGP di Sirkuit Jerez, Spanyol. Ia masih terganjal kesepakatan dengan tim Movistar Yamaha, di mana pembalap berusia 29 tahun itu hanya boleh mengikuti satu tes MotoGP di Valencia bersama Ducati, sebelum kontraknya berakhir pada 31 Desember mendatang.
Pemilik nomor motor #99 itu dijadwalkan kembali tampil bersama Ducati pada tes MotoGP Sepang, awal tahun 2017. (Yudistira/nm)
[…] Jorge Lorenzo awal tahun in berkesempatan menjajal mobil balap tim Mercedes F1 2014 di Silverstone, yang disebutnya sebagai mimpi yang menjadi kenyataan. Dan […]