NaikMotor – Setelah sukses memperkenalkan serial produk Suzuki Black Predator melalui Suzuki All New Satria F150 Black Predator, kali ini PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) turut menambahkan pilihan produk yang masuk ke dalam kategori special edition tersebut yaitu Suzuki Address Black Predator.
Skutik 110cc tampil makin berani dan publik bisa langsung membuktikan keberaniannya di booth Suzuki pada ajang Bursa Motor (Burtor) 2016, Parkir Timur Gelora Bung Karno, Senayan yang akan diadakan pada Sabtu dan Minggu, 24 – 25 September 2016 ini.
Sebagai ciri karakter seri Suzuki Black Predator, Address Black Predator turut mendapatkan sentuhan warna khas tren masa kini yaitu Matt Black. Dipadukan dengan logo ‘S’ Suzuki dan emblem Address 3D berwarna chrome yang menjadi identitas seri Suzuki Black Predator menambah kesan tegas dan berani. Melengkapi tampilan tersebut, Address Black Predator juga sudah dilengkapi aksesoris berupa floorboard garnish yang menambah kesan mewah dan eksklusif.
Dari segi harga, Suzuki tidak mau memberatkan konsumen untuk memiliki Suzuki Address Black Predator. Dengan suguhan tampilan baru yang lebih menarik, Suzuki masih mematok harga jual yang sama dengan tipe Suzuki Address Elegant LG, yaitu Rp 14.895.000 (OTR Jakarta). Konsumen bisa langsung tampil berani dan penuh gaya dengan skutik kelas Dunia yang serbaguna untuk beragam keperluan serta irit konsumsi bahan bakar untuk perjalanan sehari-hari.
Dengan kemunculan perdana Address Black Predator di event Burtor 2016, maka produk baru tersebut juga akan hadir di dealer-dealer sepeda motor Suzuki di seluruh Indonesia. Konsumen yang sudah tidak sabar ingin mencoba skutik kelas Dunia bisa langsung datang dan menuntaskan rasa penasarannya di dealer Suzuki terdekat. (Rls/NM)