Sketsa CX-02 Muncul, Dispekulasikan Honda CB500X Generasi Baru

1
Honda CB500X
Sketsa Honda CX-02 muncul tanda menuju produksi. Foto: Rushlane

NaikMotor – Di tengah hiruk pikuk pengumuman Honda X-ADV, diam-diam Honda akan memulai versi produksi konsep CX-02 yang telah dihadirkan saat Auto Expo di New Delhi awal tahun 2016 lalu. Model sepeda motor crossover yang akan menempati ruang Honda CB500X, meskipun baru beberap bulan lalu telah diperbaharui untuk model 2016-nya.

Meski perancangan proyek telah diserahkan kepada Honda India, dan belum merilis foto resmi, hanya sketsa. Pihak Honda Jepang hanya menyebutnya sebagai ‘exercise in style’ kepada sebuah media di India ketika mencoba mengkonfirmasi sketsa versi produksi Honda CX-02 tersebut. Tetapi banyak keyakinan sebenarnya masa produksinya tak akan lama lagi. Padahal sebuah media Inggris justru mendapatkan sketsa dari pihak internal Honda.

honda_cx-02_concept_1Keyakinan akan versi produksi CX-02 bukannya tak beralasan, sebab banyak kemiripan terutama mesin, sasis dan knalpot terhadap model CB500X. Hanya saja, garis fairing sedikit berbeda, dan juga lebih agresif. Perbedaan penting lainnya, adalah garpu upside down, dan kaliper rem depan radial, swing arm dan plat belakang.

Hanya saja, tak ada harapan untuk melihat versi produksi CX-02 tersebut dalam waktu dekat. Sebab, EICMA 2016 sudah terlalu mepet. Kemungkinan besar CB500X itu akan ditampilkan sebagai model 2018. (Afid/nm)

honda_cx-02_concept_2

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here