Jakarta (naikmotor) – Dimas Ekky Pratama kembali dipercaya menjadi salah satu pembalap untuk tim Sati Hati Honda Team Asia pada ajang Suzuka 8 Hours 2016. Dimas akan bersanding dengan Ratthapong Wilairot (Thailand) dan Md Zaqwan Zaidi (Malaysia).
Tahun lalu pembalap asal Depok ini berdampingan dengan Azlan Shah Kamaruzaman (Malaysia) dan Ratthapong Wilairot (Thailand) pada balap ketahanan legendaris ini. Di 2015 tim yang dikomandani Makoto Tamada mampu bertengger pada posisi 18.
Untuk medapatkan satu kursi di tim, Dimas harus bersaing dengan rekan satu timnya Gerry Salim. Awal Juli lalu keduanya mengikuti sesi tes yang berlangsung di Sirkuit Suzuka. Hasilnya diputuskan Dimas yang terpilih, pasalnya lap timenya lebih baik.
“Bismillah, saya akan tampil di Suzuka 8 Hours 2016 berasa Satu Hati Honda Team Asia. Terima kasih pada semua kru yang membuat tampil bagus saat tes dan saya akan tampil sebaik mungkin,” terang Dimas.
Suzuka 8 Hours 2016 yang berlangsung pada 31 Juli nanti akan dijejali serangkai nama pembalap kenamaan seperti Pol Espargaro dan Alex Lowes (Yamaha), Nicky Hayden serta Michael van der Mark (Honda). (Wl/nm)
[…] latihan resmi (free practice), Kamis (28/7/2016). Satu Hati Honda Team Asia yang dipunggawai oleh Dimas Ekky Pratama (Indonesia), Zaqhwan Zaidi (Malaysia) dan Ratthapong Wilairot (Thailand) menggeber Honda […]
[…] di Jakarta (25/7/2016) menyatakan akan hadir di Jepang tidak lama lagi. Dengan kemunculannya di Suzuka 8 Hours Endurance 2016 menandakan pabrikan akan membawa CBR250RR ikut balap terutama di […]
[…] dengan pembalap Dimas Ekky Pratama (Indonesia) dan Zaqhwan Zaidi (Malysia) mampu menembus posisi delapan setelah bertarung […]