Jakarta (naikmotor) – Hasil pembicaraan lanjutan antara pihak PP IMI dan promotor penyelenggara Sidrap Prix Night Race 2016 menghasilkan keputusan status Indoprix atau Indonesia Road Racing Championsip (IRRC) menjadi Kejurnas.
Sebelumnya diberitakan, Indoprix direncanakan hanya akan menjadi supporting race di gelaran Sidrap Prix Night Race 2016 yang digelar oleh Sidrap Racing Management di Sirkuit Puncak Mario Rappang Sidrap sebanyak lima seri. (Indoprix Hanya Supporting Race di Kejurnas Sidrap Prix Night Race 2016?)
Medya Saputra, Kabid Olahraga Roda Dua PP IMI yang menghubungi NaikMotor sore tadi (26/2/2016), atas diskusi yang dilakukan pihak PP IMI dengan Bupati Sidrap, H.Rusdi Masse selaku pimpinan Sidrap Racing Management menghasilkan keputusan untuk menaikkan status Indoprix menjadi kelas utama.
“ Pak Bupati berpikir bahwa Indoprix harus dipertahankan sebagai balapan bergengsi, karena itu hasil diskusi dengan kami mengatakan statusnya dinaikan menjadi kelas utama sekaligus menjadikannya Kejurnas. Kelas yang dipertandingkan tetap dua yakni 150cc dan 125cc,” sebut Medya via telepon.
Dengan demikian, Sidrap Racing Management akan menggelar dua event Kejurnas di Sidrap Prix Night Race yaitu satu event balapan antarprovinsi dan kedua Indoprix atau IRRC.
“Kemungkinan baru minggu depan kami akan melakukan MOU dengan Sidrap Racing Management untuk memastikan penyelenggaraan ini,” jelas Medya.
Seperti diketahui, Sidrap Prix Night Race 2016 lahir dari pemikiran di tengah situasi ekonomi sulit sehingga banyak tim-tim kesulitan dana khususnya untuk keliling ke daerah serta tidak ada promotor yang sanggup menggelar Indoprix atau Indonesia Road Racing Championship (IRRC). Sidrap Prix Night Race 2016 akan mulai bergulir 3 April 2016.(Arif/nm)