Ternyata, ini Penyebab Sepatu Balap Gampang Rusak Bagian Sisi Luarnya

0
Penyebab sepatu balap rusak
AHRT sebutkan beberapa faktor yang dapat menyebabkan kerusakan sepatu balap. Foto: IG AHRT

NaikMotor – Lewat postingan #TauGakGaes terbaru yang Astra Honda Racing Team (AHRT) unggah di Instagram, dijelaskan penyebab sepatu balap sering rusak padahal sudah dilengkapi protector. 

Ada banyak kasus sepatu balap mengalami kerusakan di bagian sisi keluarnya, padahal sudah ada protector-nya. Anehnya lagi, bagian sepatu lainnya masih bagus kondisinya. Seperti yang dijelaskan oleh AHRT, ini dia beberapa faktor atau penyebab yang dapat membuat sepatu balap rusak:

  1. Gaya pembalap dalam menikung. Ada pembalap yang tidak jinjit di footstep saat menikung, sehingga potensi tepi luar tergores aspal sangat tinggi.
  2. Posisi footstep terutama untuk jenis motor balap underbone yang tidak terlalu tinggi, sehingga potensi sisi luar sepatu tergerus aspal lebih besar. Pada motor balap jenis sport, relatif lebih kecil potensinya tepi luar tergerus aspal saat menikung dibanding dengan jenis underbone.
  3. Di balap underbone yang sirkuitnya pendek-pendek, terutama pada tikungan ke kanan, kaki pembalap perlu sedikit injak rem belakang. Hal ini menyebabkan kaki kanan pembalap tidak full jinjit di footstep. Maka, bagian tepi luar sepatu kanan lebih cepat rusak dibanding bagian lainnya.

Dijelaskan pula bahwa untuk jenis sport atau balap di sirkuit yang fastcorner atau bisa dilakukan rolling speed, pembalap bisa jinjit di footstep sehingga bisa lebih terhindar dari gesekan aspal saat menikung. (Litha/nm) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here