NaikMotor – Pembalap tim CarXpert PruestelGP Moto3, Jason Dupasquier dinyatakan meninggal dunia di Rumah Sakit Careggi, Florence, Minggu, 30 Mei 2021.
Sebelumnya Dupasquier sempat dilarikan ke rumah sakit setelah mengalami kecelakaan fatal saat sesi kualifikasi kedua Moto3 Italia 2021.
Insiden melibatkan dua pembalap lainnya, yakni Ayumu Sasaki (Red Bull KTM Tech 3) dan Jeremy Alcoba (Indonesian Racing Gresini Moto3). Crash keras ini terjadi di antara tikungan 9 dan 10 Sirkuit Mugello.
Saat itu Dupasquier terjatuh di tikungan 9 dan Sasaki yang berada di belakangnya tidak mampu menghindari tabrakan dengan Dupasquier hingga membuatnya terpental.
Sontak setelah crash terjadi, tim medis langsung bergegas mengevakuasi pembalap yang terlibat kecelakaan tersebut. Red flag pun berkibar di penghujung sesi kualifikasi Moto3 hingga menghentikan sementara sesi kualifikasi saat itu.
Setelah menjalani perawatan di rumah sakit, FIM pun mengabarkan bahwa rider asal Swiss ini dinyatakan meninggal dunia.
Selama seri awal gelaran Moto3 2021, Dupasquier telah menunjukkan penampilan yang mengesankan. Jason Dupasquier saat ini berada di posisi 12 klasemen sementara Moto3 2021, dengan perolehan 27 poin. (Dicky/Prob/NM)