NaikMotor – Yamaha telah resmi memperkenalkan supersport terbaru, yakni YZF-R7 alias Yamaha R7. Motor ini melakoni debutnya di Eropa sebelum masuk pasar global.
Kendati sudah resmi mengaspal, namun Yamaha R7 ini belum didistribusikan ke dealer resmi dan belum mulai dipasarkan. Supersport ini baru tersedia di dealer mulai Oktober 2021.
Yamaha YZF-R7 meluncur dalam dua varian warna, yakni Icon Blue dan Yamaha Black. Motor ini dipasarkan dengan banderol 8.999 dolar atau sekitar Rp 128 jutaan.
Yamaha R7 merupakan motor baru dari keluarga R-Series. Motor ini disebut-sebut sebagai pengganti dari Yamaha R6 yang telah disuntik mati. Kendati demikian, desain R7 ini berbeda dengan R6 dan justru lebih mirip dengan R1.
YZF-R7 dibangun dari platform yang sama dengan MT-07. Mesin yang digunakan adalah mesin CP2 berkapasitas 689cc DOHC, 2 silinder, lengkap dengan pendingin cairan. Secara performa, mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 72 daya kuda pada 8.750 rpm dan torsi puncaknya sebesar 66,6 Nm pada 6.500 rpm.
Seri terbaru Yamaha R ini juga menggunakan fairing baru yang lebih tajam. Bahkan Yamaha mengklaim fairing yang digunakan ini merupakan yang paling ramping di antara R-Series lainnya.
R7 turut dibekali sejumlah fitur canggih terbaru seperti, assist and slipper clutch dan juga quickshifter. Kemudian motor ini juga sudah menggunakan sasis baru yang lebih ringah untuk memberikan manuver yang lebih responsif dan lincah.
Dari sektor kaki-kaki, supersport ini sudah menggunakan suspensi upside-down lansiran KYB dengan opsi penyetelan. Suspensi belakangnya model monoshock yang dapat diatur preload dan reboundnya.
Kemudian sistem pengeremannya pun sudah menggunakan komponen premium. R7 dibekali dengan radial master cylinder keluaran Brembo dan sudah memakai cakram ganda berdiameter 298mm. (Dicky/Prob/NM)