Optimis Hadapi MotoGP Perancis 2021, Bagnaia: Le Mans Adalah Trek Ducati

0
MotoGP Perancis 2021
Francesco 'Pecco' Bagnaia. Foto: MotoGP

NaikMotor – Pembalap Ducati Lenovo Team, Francesco Bagnaia menyampaikan optimismenya dalam menghadapi MotoGP Perancis 2021. Menurutnya, Sirkuit Le Mans merupakan trek andalan Ducati.

“Le Mans adalah trek yang bagus untuk kami. Mugello adalah trek yang bagus bagi kami, seperti halnya Barcelona dan Assen,” ujar Bagnaia.

Tidak hanya menyebutkan beberapa trek di atas, jebolan VR46 Riders Academy ini juga menyebutkan beberapa sirkuit di Asia dan Australia juga merupakan trek yang sangat ia sukai. Namun dirinya harus melihat kembali bagaimana keberlangsungannya di tengah situasi pandemi Covid-19,

“Jepang, Thailand, Malaysia, hingga Australia, ini juga merupakan trek yang sangat saya sukai dan yang saya pikir juga cocok dengan motor kami,” ungkap Pecco.

“Kita semua berharap untuk melakukan balapan-balapan ini di luar negeri tahun ini, tetapi kita harus menunggu dan melihat bagaimana situasi Covid-19 akan berkembang hingga Oktober,” tambahnya.

Berlaga sebagai pemimpin klasemen MotoGP 2021, Bagnaia menatap optimis MotoGP Perancis 2021. Dalam tiga musim terakhir, Ducati selalu naik Podium di Perancis dan ini menjadi catat baik untuk penampilan Pecco di Le Mans. (Dicky/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here