Vespa Picnic Edition di Indonesia Terbatas, Hanya Bakal Ada Segini

0
Vespa Picnic Edition
Vespa Picnic varian warna Grey Materia. Foto: Vespa Indonesia

NaikMotor – PT Piaggio Indonesia resmi menghadirkan Vespa Primavera Picnic Edition di Tanah Air. Vespa ini merupakan limited edition dan dijual dalam jumlah yang terbatas.

“Vespa Picnic ini limited edition dan dipasarkan dalam jumlah terbatas. Secara keseluruhan, unitnya hanya kurang dari tiga persen dari total penjualan nasional,” ujar Presiden Direktur PT Piaggio Indonesia, Marco Noto la Diega, dalam acara peluncuran Vespa Picnic yang digelar secara daring, Selasa (6/4/2021).

Sayangnya, Piaggio Indonesia tidak menyebutkan berapa jumlah tepatnya dari unit Vespa Picnic yang dipasarkan di Indonesia. Namun, diklaim skuter ini sangat terbatas.

Vespa Picnic Edition

Vespa Picnic sudah bisa dipesan di seluruh jaringan dealer Vespa di Indonesia mulai hari ini, Selasa (6/4/2021). Konsumen juga bisa melihat informasi lebih lanjut mengenai vespa terbaru ini melalui laman resmi dan akun Instagram Vespa Indonesia.

Vespa Picnic merupakan special edition dari Vespa ikonik, Primavera. Berbeda dengan versi standarnya, Primavera Picnic ini hadir dengan desain baru serta adanya penambahan sejumlah aksesoris motor. Misalnya, front rack dan rear rack, lengkap dengan tali pengikat berwarna coklat, dan juga karet dek dan jok kulit yang dibalut warna coklat. Tidak ketinggalan emblem Vespa Picnic sebagai penanda bahwa ini merupakan Vespa special edition.

Dari sektor dapur pacu, Vespa Picnic ini masih menggunakan mesin yang sama dengan Vespa Primavera, yakni mesin satu silinder berkapasitas 155cc lengkap dengan pendingin udara dan teknologi i-get. Secara performa, mesin ini mampu menghasilkan tenaga sebesar 12,7 dk pada putaran mesin 7.750 rpm dan torsi puncaknya 12,8 Nm di 6.500 rpm.

Vespa Picnic Edition

PT Piaggio Indonesia juga menyediakan aksesoris tambahan untuk memberikan kesan piknik yang kuat pada Vespa special edition ini. Total ada 6 aksesoris tambahan, yakni keranjang rotan, selimut piknik, tas pendingin, tumbler Vespa, tote bag Vespa, dan topi fedora.

Vespa Picnic hadir dalam pilihan warna Green Relax dan Green Materia. Menyoal harga, Vespa Primavera Picnic Edition dipasarkan di Indonesia dengan banderol Rp 50.000.000 on the road (OTR) DKI Jakarta. (Dicky/Prob/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here