NaikMotor – Tengah melambung popularitasnya, Melotronic memberikan beberapa tips atau cara untuk memilih sepeda listrik yang sesuai dengan kebutuhan, bugdet, dan lainnya.
Saat ini, sepeda listrik tengah digandrungi karena tentunya ramah lingkungan, memiliki banyak inovasi, desain beragam, dan harga yang variatif dan bersaing. Lalu, cara apa yang harus diterapkan saat akan memilih sepeda listrik? Berikut ini tipsnya dari Melotronic…
- Harga
Sebagai salah satu faktor penting, harga atau dana yang dimiliki juga harus diperhatikan. Umumnya, harga e-bike berkisar dari jutaan hingga ratusan juta rupiah. Menurut Melotronic, dengan uang Rp 30 jutaan, Motoris sudah bisa mendapatkan sepeda listrik yang kokoh, andal, dan berkulitas. Meski banyak e-bike yang harganya lebih murah, kualitasnya belum tentu baik dan belum tentu aman untuk digunakan.
- Baterai
Komponen satu ini sangatlah penting. Jenis baterai akan menentukan berapa lama sepeda listrik dapat dikendarai dengan maksimal. Jika jarang menempuh perjalanan jarak jauh, baterai kapasitas kecil mungkin sudah cukup. Tetapi, jika sebaliknya, lebih baik memilih baterai yang premium.
Baterai standar yang terisi penuh biasanya memiliki kisaran jarak 19 – 48 km. Selain itu, sebaiknya cek tanggal produksi baterai untuk memastikan komponen tersebut adalah baru. Perlu diketahui bahwa baterai yang sudah berumur lebih mudah terpapar dan sangat berpotensi untuk mencemari lingkungan.
- Motor atau Penggerak sepeda listrik
Motor di e-bike menjadi penentu seberapa cepat sepeda listrik dapat melaju. Jenis motor yang berbeda tentunya memiliki kecepatan yang berbeda pula. Biasanya, motor yang bertenaga harganya lebih mahal, maka dari itu, sebaiknya sesuaikan dengan kebutuhan Motoris.
- Layanan Purna Jual
Melotronic menyarankan untuk membeli e-bike dari penjual yang memiliki toko fisik. Dengan begitu, Motoris akan tahu kemana harus pergi untuk mendapatkan layanan purna jual. Jangan semata-mata karena harganya murah, lalu garansi dan after sales diabaikan. Layanan purna jual yang baik bisa membantu dalam menyelesaikan masalah sepeda nantinya.
Melotronic sendiri merupakan toko elektronik yang menjual sepeda listrik dan menyediakan banyak pilihan e-bike dari berbagai brand ternama. Untuk informasi lebih lanjut dan mengetahui tentang apa saja yang dijajakan Melotronic berikut toko cabangnya, bisa dilihat di sini. (Litha/Prob/NM)