Bakal Langka, Yamaha SR400 Final Edition Hadir Terbatas

0
Yamaha SR400 Final Edition

NaikMotor – Tak lama lagi, Yamaha Jepang akan segera meluncurkan Yamaha SR400 Final Edition. Sepeda motor yang produksi domestiknya akan dihentikan ini juga memiliki unit khusus yang terbatas. 

Yamaha SR400 Final Edition yang ditenagai mesin 4-tak berpendingin udara, SOHC, 2-katup, 1-silinder ini akan dirilis oleh Yamaha Motor Co., Ltd. pada 15 Maret mendatang. Tak hanya itu, Yamaha juga menghadirkan model yang sama namun dilengkapi tampil khusus untuk pewarnaan dan emblem yang hanya dibuat 1.000 unit saja. 

Sepeda motor yang lahir pada 1978 ini tentunya telah berevolusi. Kepribadian SR yang berbeda dapat dinikmati oleh semua kalangan, baik Motoris muda maupun veteran. 

SR400 Final Edition hadir dengan dua pilihan warna, yaitu abu-abu tua dan biru yang memiliki pola grafis layaknya model sebelumnya. 

SR400 Final Edition Limited rupanya mengadopsi skema warna dominan kesukaan penggemar, yaitu warna hitam. Tangki bahan bakarnya juga diperindah dengan lukisan sunburst oleh pengrajin, cast emblem dengan gravir nomor seri, emblem logo garpu tala berbahan kuningan, jok mirip kulit asli, warna baru pada pelek roda alumite, dan plat “Final Edition” warna hitam. 

Model ini digadang-gadang telah menyatukan berbagai kelebihan Yamaha yang juga dilengkapi dengan indikator dan fitur lainnya untuk meningkatkan keindahan SR400. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here