NaikMotor – KTM 890 Duke 2021 miliki nilai estetika yang tinggi. KTM pun membuat naked ini berwujud ringkas, ringan, dengan kapasitas mesin yang lebih besar dan canggih sebagai pengganti 790 Duke.
Pabrikan Austria ini membuat 890 Duke mereka memiliki perpindahan lebih besar, dari 789 cc ke 889 cc dan memiliki logika pemetaan yang lebih canggih. Degan menghasilkan tenaga sebesar 115 hp dan 92 Nm yang lebih besar dari seri 790 Duke, KTM jyga memberikan peningkatan massa putar 20% demi membuat stabilitas menikung lebih baik dan aksi mesin lebih halus.
Sepeda motor yang sudah mematuhi regulasi Euro5 ini diyakini dapat menghadirkan senyum lebar bagi pengendaranya di segala usia dan kemampuan. Dengan konsep motor kelas menengah, 890 Duke hadir sebagai motor yang memiliki penanganan gesit dan berkinerja mutakhir.
Untuk fiturnya, KTM menyisipkan tampilan layar TFT yang peka cahaya dan bisa disesuaikan serta beragam riding mode, seperti:
- Rain Mode (respons throttle halus, kontrol traksi maksimum, pengurangan tenaga dan anti-wheelie)
- Street Mode (respons throttle standar, TC normal, tenaga penuh, anti-wheelie)
- Sport Mode (sports respons, TC dikurangi, tenaga penuh, anti-wheelie)
Sedangkan, bagi pengendara yang tergoda untuk merasakan potensi penuh 890 Duke, Track Mode dapat memungkinkan pengaturan untuk disesuaikan dalam menghadapi time attack. Kontrol traksi dapat diatur dalam skala sembilan level, anti-wheelie-nya bisa dinonaktifkan, serta respon throttle-nya memiliki tiga tingkat.
Naked satu ini juga bisa melaju dengan kecepatan tinggi yang lebih mudah berkat tuas kopling yang lebih pendek, pegas lebih ringan, serta pengaturan Quickshifter opsional.
Ini dia model highlights dari KTM 890 Duke 2021:
- Perpindahan yang lebih besar dari 789cc ke 889cc dan memenuhi Euro5
- Peningkatan performa mesin hingga 115 Hp dan 92 Nm
- Rasio tenaga terhadap berat yang ekstrim, kelincahan yang tiada tara
- Diperbarui Teknologi APEX WP Suspension
- Paket elektronik yang diperbarui dengan sensor sudut ramping 6D & MODE TRACK opsional
- Peningkatan potensi pengereman berkat peningkatan sistem
- Estetika khas, fungsional, dan gaya: Semangat DUKE
- Ban Continental ContiRoad baru berperforma tinggi
“KTM 890 DUKE diisi dengan DNA KTM: READY TO RACE, secara teknis canggih dan direkayasa untuk memenuhi tuntutan pengendara mana pun. Ini merupakan kebanggaan bagi keluarga DUKE dan merupakan pernyataan besar lainnya tidak hanya di pasar kelas menengah tetapi juga segmen motor naked. Biasanya saya akan memberi tahu pengendara untuk menikmati yang ini, tetapi kali ini, sebenarnya tidak perlu,” ujar Adriaan Sinke, Kepala Manajemen Produk KTM. (Litha/Prob/NM)