Thirty Eight On Road, Komunitas Riders JNE Bersaudara Karena Jalan

0
Thirty Eight On Road

NaikMotor – Thirty Eight On Road (THOR) merupakan sebuah komunitas motor yang didirikan sebagai wadah silahturahmi para karyawan dari jasa pengiriman barang JNE. Didirikan pada 8 Maret 2017, nama THOR ini diambil dari nomor kantor pusat JNE yang berlokasi di Tomang, Jakarta Barat, hingga kini resmi dijadikan nama komunitas para Ksatria JNE.

THOR pertama kali didirikan atas inisiatif dari para karyawan JNE yang menginginkan sebuah wadah silahturahmi agar rasa kekeluargaan antar pekerja bisa terus terjalin, meskipun diluar lingkungan pekerjaan. Komunitas ini dibidani oleh Widodo (National Goverment divition JNE), Dimas Abdi (Organization Development JNE), Arya Ardi Kusuma, dan Eko Pujianto (Engagement Departement JNE).

Thirty Eight On Road

“Seiring perjalanan, kekeluargaan itu mulai pudar ketika ada jarak antara operasional dan staff yang ada di pusat. Tetapi dengan adanya THOR yang berada dibawah payung JNE Riders, Alhamdulillah bisa membuat rasa solidaritas kita menjadi lebih baik,” kata salah satu founder THOR, Eko Pujianto.

Lebih lanjut Eko mengatakan, “Ternyata kegiatan outdoor atau touring ini bisa sangat me-refresh sekaligus otomatis mengeratkan tali persaudaraan kita.”

Sebelum menggunakan nama Thirty Eight On Road, komunitas ini sempat dinamakan UNITY 38, kemudian akhirnya mengalami perubahan lagi dengan menggunakan nama KASEP. Nama KASEP ini memiliki akronim ‘Kalau Sempat’, yang menurut Eko berarti hanya bisa melakukan kegiatan riding ketika waktu para anggota luang.

Thirty Eight On Road

“Banyak bikers yang terbentur jadwal sehingga sulit menyamakan waktu saat diadakan touring. Namun itu bukan masalah yang besar,” ucap Eko.

THOR atau 38 memiliki filosofi angka 3 yang menjadi representasi dari tiga prinsip kepemimpinan, yakni Heart, Guts, dan Logic. Jika dijabarkan, dapat diartikan bahwa komunitas ini memiliki tiga dasar sifat, sikap, dan karakter tersebut. Kemudian angka 8 memiliki filosofi persaudaraan tanpa batas.

Thirty Eight On Road

Dalam melakukan riding, THOR telah memberikan kesan baik kepada komunitas motor lain yang bertemu di jalan, salah satunya adalah Astrea Prima Indonesian Comunity (APIC). Menurut Ketua Umum APIC, Basyit, THOR pernah membantu komunitasnya untuk mendorong motor yang mogok di jalan eretan Indramayu.

“Kepedulian THOR kepada bikers manapun dan siapapun tanpa pamrih. Kami pernah ditolong stud (mendorong dengan kaki) motor kami yang mogok mulai jalan eretan Indramayu sampai bekasi,” ujar Basyit.

Tahun ini, THOR akan menginjak usia 4 tahun. Angka tersebut akan berjalan beriringan dengan destinasi yang ditempuh komunitas ini. Namun bagi THOR, perjalanan panjang ini bukan soal jarak dan tujuan, melainkan arti persaudaraan yang terjalin di jalan. (Dicky/Prob/NM)

LEAVE A REPLY