Auction IIMS Motobike Hybrid 2020 Komplit Lelang Motor, EV, Helm, Hingga Ban

0
Auction IIMS Motobike
Hingga saat ini, BMW G 310 GS sudah di-bid oleh 12 orang. Foto: Indonesian Motobike

NaikMotor – IIMS Motobike Hybrid 2020 memiliki beragam program menarik, salah satunya adalah Auction atau Lelang. Mulai dari Rp 1 juta, beragam jenis kendaraan hingga helm maupun part-nya bisa dibawa pulang. 

Program auction atau lelang dari IIMS Motobike tahun ini nampaknya mendapatkan antusiasme yang tinggi. Hingga saat ini, kurang lebih ada 37 barang yang dilelang, antara lain adalah sepeda motor, skuter listrik, sepeda, ban, helm, motor kustom, dan lain-lain.

Untuk melihat dan melakukan bid atau penawaran produk yang dilelang di program Auction bisa diakses melalui situs indonesianmotobike.com/auction/. Ini dia beberapa koleksi barang yang dilelang:

  • BMW G 310 GS
  • CLEVELAND ACE DELUXE
  • KTM DUKE 200
  • LAMBRETTA V125 Abu
  • LAMBRETTA V125 tosca
  • ROYAL ENFIELD HIMALAYAN
  • SELIS E-MAX
  • BENELLI TNT 250
  • SELIS NEW GARUDA
  • Jericho Carbon Fiber Helmets, Merdeka Edition 2020
  • Sepeda Lipat Java Aria Carbon
  • KTM GS 250
  • BMW K100 MOTORCYCLE 1989
  • Honda CR125R elsinore tahun 1981
  • Yamaha YZ125L thn 1984
  • Ban Pirelli Scorpion MX32 110/90-19NHS 62M(32) ScXMSR (Belakang) untuk Motocross
  • Ban Pirelli Scorpion MX32 80/100-21M/C 51MMST(32) ScXMSF
  • Volta 100 V4
  • Prospeed Vespa 3V Black CNC
  • Benelli BN 600
  • Rudy Project Defender Black Matte Impact Photochromic 2Laser Black Limited Edition
  • Side Bars (Chrome) Vespa (komponen Vespa)

Selain membeli barang lewat lelang, Motoris juga bisa ikut melelang koleksi motoris lewat link indonesianmotobike.com/joinauction. Untuk acara IIMS Motobike Hybrid Show-nya sendiri, berlangsung sejak 4 Desember hingga 13 Desember 2020. Jangan sampai ketinggalan, ya! (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here