Gali Bibit Pembalap dan Salurkan Hobi, GSX Community Nusantara Gelar Balapan di Sentul

0
GSX Community Nusantara
GSX Community Nusantara gelar OMR dan kopdargab di Sentul (18/10/2020). Foto: Istimewa

NaikMotor – GSX Community Nusantara (GCN) pada Minggu (18/10/2020) lalu menyediakan agenda bagi para anggotanya untuk menyalurkan hobi balap sekaligus mencari bibit-bibit pembalap dari GCN. 

Selain menggelar latihan balap bersama di Sentul International Sirkuit, GCN juga sekaligus menyelenggarakan kopdar gabungan. Acara yang bernama “D-EVEND Latihan Bersama Piala Denmas GSX Community Nusantara” ini dibuat untuk mencari dan membentuk bibit pembalap dari anggota GCN, serta memfasilitasi member yang hobi kebut-kebutan.

Dimulai dengan sunmori dari chapter Jabodetabekjabar, acara dimulai lewat persiapan race dengan latihan bersama. Terdiri dari 40 pembalap dan member pendukung, race-nya pun dibuat menjadi 2 slot, yaitu slot pertama grup A bagi member yang belum pernah ikut balapan, dan slot B bagi yang sudah sering ikut balapan. Juara 1-10 mendapatkan piala masing-masing grup dan hadiah dari para sponsor.

GSX Community Nusantara

“Dengan diadakannya OMR GCN Latihan Bersama ini mewadahi member-member GCN yang hobby kebut-kebutan agar sesuai tempatnya, ada penambahan ilmu yang diberikan pada saat coaching clinic kepada para pemula. Kita saling sharing pengalaman dan berbagi ilmu tentang balap yang benar, Membuat kita semakin sadar bahwa kebut di jalanan itu berbahaya dan bisa berakibat fatal, bahkan bisa kehilangan nyawa sekalipun,” ujar Denmas Ilham Nugroho selaku Ketumnas.

“Kami dari GCN berharap semoga kedepannya chapter-chapter yang ada di luar Jabodetabekjabar Banten bahkan all chapter bisa ikut meramaikan acara race latihan bersama yang diadakan oleh GCN,” imbuhnya.

Andre selaku Ketua Pelaksana Event OMR GCN juga mengungkapkan bahwa: “Kita selalu mengadakan event latihan bersama OMR GCN sekaligus sebagai wadah untuk teman-teman yang suka kebut-kebutan di jalan. Tak lupa meskipun sedang pandemi kami mengikuti aturan protokol kesehatan dengan wajib membawa masker dan jaga jarak.”

Untuk daftar juaranya, dari Grup A, Juara 1 diisi oleh Lim (GCN Depok), juara 2 Hansen (GCN Jakarta), ke-3 Jeremy (GCN Jakarta), ke-4 GCN Tangkot, dan ke-5 Dicky (GCN Bogor). Sementara dari Grup B ke-1 Rere (GCN Tangkot), ke-2 Rangga (GCN Bandung), ke-3 Yudi Maleha (GCN Tangkot), ke-4 Evan (GCN Jakarta), dan ke- 5 Ais (GCN Jakarta). (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here