Batal, Biaya Pendaftaran Peserta Oneprix 2020 Dikembalikan Penuh

0
Kejurnas oneprix 2020 batal
M. Erfin Firmansyah memimpin selepas start race 1 kelas Bebek 4T 150 cc Expert

NaikMotor – Kejurnas Oneprix 2020 batal  imbas Covid-19. Sebagai tanggung jawab pihak panitia, semua uang pendaftaran peserta akan dikembalikan penuh alias 100 persen.

Pandemi Covid-19 belum berakhir, untuk mencegah penularan yang semakin menjalar pihak panitia Oneprix Motorsport Management (OMM) terpaksa memutuskan Kejurnas Oneprix 2020 batal.

Informasi pembatalan tersebut tertuang resmi di surat bernomor 176/CEO-OMM/EXT/09/2020. Dalam isinya tertuang penjelasan mengenai alasan pembatalan serta infromasi bahwa uang pendaftaran peserta akan dikembalikan penuh.

Alhasil balapan yang direncanakan digelar di Surabaya (Jatim) dan Tasikmalaya (Jabar) juga batal dilaksanakan. Seperti diketahui, sebelumnya pihak OMM juga telah mungumumkan untuk seri pertama kejuaraan nasional Oneprix yang berlokasi di Sirkuit Sentul Karting juga dibatalkan.

m. Robby amankan posisi
Persaingan sengit di kelas Novice membuat M. Robby berusaha amankan posisi. Foto: Maleha

“Kami menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya atas kondisi ini, dan kami ucapkan terima kasih atas dukungan penuh KELUARGA BESAR ONEPRIX dalam penyelenggaraan dan perkembangan Kejurnas Oneprix-IMC,” tulis pihak OMM dalam keterangan resminya. (Daus/Prob/NM).

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here