Yamaha Indonesia Hadirkan MT-07 dan MT-09 untuk Lengkapi Jajaran CBU

0
Yamaha MT-07 MT-09
PT YIMM rilis MT-07 dan MT-09 untuk lengkapi line up motor CBU Yamaha. Foto: Yamaha

NaikMotor – PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) meluncurkan line up motor terbaru CBU Yamaha di Indonesia, yaitu MT-09 dan MT-07. Sport naked ini diklaim siap memanjakan pengendaranya dengan teknologi tercanggih dari Jepang yang disandangnya. 

PT YiMM meluncurkan line up motor terbaru CBU Yamaha di Indonesia, yaitu MT-09 dan MT-07 sebagai pelengkap keluarga MT series di Indonesia. MT Series yang baru mereka luncurkan ini diproduksi dan didatangkan langsung secara utuh dari Jepang.

MT-07 Icon Blue

 

Yamaha mengklaim Sport Naked mereka ini merupakan yang terbaik di kelasnya dengan teknlogi tercanggih dan siap untuk memberikan pengalaman yang berbeda bagi setiap pengendaranya.

“Kunci dari CBU Yamaha adalah selalu Made in Japan,” ujar Minoru Morimoto, Presiden Direktur & CEO PT YIMM.

MT-09 Ice Fluo

“Kami sangat bangga bahwa produk line up MT kami mulai dari 155 cc sampai 900 cc sekarang sudah lengkap!”

Yamaha MT Series muncul untuk pertama kali di Tokyo Motor Show 1999 dan diawali dengan konsep MT-01. Konsepnya sendiri adalah “Kodo”, berasal dari Bahasa Jepang yang artinya Detak Jantung.

Michael Sudrajat, CBU Sales Manager PT YIMM menjelasakan filosofi Kodo, yang berupa kombinasi dentuman mesin, dorongan yang tercipta dari torsi yang maksimal. Getaran suara yang dari intake mesin dan knalpot, hingga detak jantung dari sang pengendaranya.

Yamaha MT-07 MT-09

“Konsep MT atau Master of Torque sendiri menggabungkan sisi gelap dengan modernitas yang membentuk konsep sepeda motor MT Series. MT Series memberikan setiap pengendaranya kesempatan untuk merasakan torsi maksimum dari motornya, pengendalian yang luar biasa dengan desain modern,” lengkapnya.

MT-07 mengadopsi mesin 689 cc, 2-silinder Crossplane berpendingin cairan. MT-07 berkekuatan 73,7 hp dan mampu menghasilkan torsi maksimal hingga 68 Nm/6.500 rpm. Sementara MT-09 mesinnya 847 cc, 3-silinder Crossplane berpendingin cairan yang kekuatannya 113,4 hp, dan torsi maksimalnya 87,5 Nm/8.500 rpm.

Selain torsinya, motor ini juga memastikan pengendaliannya luar biasa lewat desain flat handlebar, posisi jok yang sporty, suspensi yang bisa disesuaikan, dan rangka turbular ringan.

Terakhir, Dyonisius Beti selaku Vice President Director & COO PT YIMM menyampaikan: “Kehadiran MT-07 dan MT-09 ini bisa menjadi jalan keluar untuk mengusir kebosanan dengan bersantai berkendara sendirian ataupun menguji adrenalin. Tentu, jangan lupa mengutamakan keselamatan, dan bila mau touring bersama-sama tolong jangan lupa jaga jarak aman untuk Covid.”

MT Series ini memiliki desain baru yang ergonomis dan modern, serta digital LED-nya sudah full HD. Kedua seri ini hadir dengan 3 varian warna, yaitu Icon Blue, Ice Fluo, dan Tech Black. MT-07 dipasarkan dengan harga OTR Jakarta Rp 243.000.000. Sementara, MT-09 Rp 290.000.000. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here