Diablo Rosso Sport 14, Ban Pirelli Baru untuk Skuter Matik

0
Diablo Rosso Sport 14
Pirelli Diablo Rosso Sport 14 untuk skuter matik kini tersedia di Planet Ban. Foto: istimewa

NaikMotor – Setelah memperkenalkan Pirelli Diablo Rosso Sport ring 17 yang sudah diluncurkan pada WSBK seri Buriram pada Maret 2019, kini giliran ring 14. Diablo Rosso Sport 14 dihadirkan untuk menjawab kebutuhan pengendara motor matic Indonesia akan ban motor dengan performa racing yang dapat dipakai sehari-hari.

“Pirelli Diablo Rosso Sport 14 khusus kami hadirkan untuk memenuhi pasar ban motor matic yang populasinya sangat besar di Indonesia. Dengan kualitas dunia Pirelli yang tak perlu diragukan lagi, pengendara motor matic sekarang dapat merasakan performa racing untuk pemakaian harian. Tentunya saya harap Pirelli bersama Astra Otoparts juga dapat terus melakukan inovasi untuk memenuhi kebutuhan market Indonesia,” ujar Rio Sanggau, Chief Executive Marketing Astra Otoparts.

Racing Profile pada Pirelli Diablo Rosso Sport ini memberikan handling yang nyaman saat berkendara. Selain itu, Special Compound yang digunakan turut memberikan daya cengkeram terbaik saat kondisi kering maupun basah, ban ini juga dilengkapi Efficient Tread Pattern atau kembangan yang efisien untuk memaksimalkan daya cengkeram, meredam getaran, alur air, dan meningkatkan durabilitas ban agar pengendara motor matic dapat merasakan performa racing dengan aman dan nyaman.

Diablo Rosso Sport 14

“Ban ring 14 ini hanya berbeda ukuran saja dengan yang kami luncurkan di Buriram lalu ditambah inovasi yang diciptakan oleh Pirelli ini memberikan kualitas grip yang kuat namun juga awet untuk dipakai sehari-hari, baik dalam keadaan basah dan kering menjadi solusi akan kebutuhan ban yang memiliki performa tinggi,” ujar Andreas Somawidjaja selaku Pirelli Dept. Head Astra Otoparts.

Ban baru Pirelli ring 14 ini hadir dalam beberapa ukuran yaitu 70/90-14, 80/90-14, 90/90-14, 80/80-14, 90/80-14, dan 100/80-14 yang dipasarkan secara eksklusif oleh Astra Otoparts melalui Planet Ban. (Rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here