NaikMotor – Paten sketsa mesin 2 stroke Kawasaki bocor. Inovasi baru dari pabrikan Jepang ini dirumorkan akan dipasang di sepeda motor listrik.
Rush Lane menyebutkan bahwa Kawasaki saat ini sedang mengerjakan mesin penggerak hibrida serial yang terdiri dari mesin pembakaran yang berfungsi pemutar generator listrik. Motor listrik yang terhubung nantinya akan memberikan daya pada roda. Uniknya, mesin 2 stroke Kawasaki itu berbeda, selain bukan 4 stroke yang sudah umum di masa sekarang. Mesin dilengkapi dengan supercharger dan Double OverHead Camshaft (DOHC).
Tetapi mesin Kawasaki ini akan menjadi unit berkinerja tinggi karena pada saat berjalan di kecepatan optimal, mesinnya bisa mencapai efisiensi yang signifikan namun beremisi rendah. Dalam desain terlihat pabrikan Jepang ini memperkenalkan beberapa inovasi sehingga berbeda dengan mesin 2-stroke kebanyakan.
Tidak seperti mesin 2 stroke lain yang biasanya haus bahan bakar dan memiliki tingkat emisi karbon yang tinggi sehingga berakibat buruk bagi lingkungan, Kawasaki hadir dengan desain dan inovasi yang berbeda. Desain Kawasaki berbeda karena menggunakan katup kecil mirip mesin 4-stroke, tidak ada port di dinding silinder.
Selain itu Kawasaki juga menggunakan crankshaft cross-plane bukan konfigurasi flat-plane. Sehingga akan tidak ada silinder yang menyala bersamaan, tidak banyak getaran dan membuat tekanan tambahan pada mesin. Di setiap ujung poros engkol disisipkan generator listrik. Dayanya disimpan dalam baterai kecil atau kapasitor super. Daya akan disuplai ke motor listrik yang menjalankan roda belakang.
Dijelaskan juga bahwa beberapa kapal memilik sistem hybrid serial yang bisa mencapai efisiensi sekitar 50%. Bahkan menurut par ahli, efisiensi 60-70% masih memungkinkan. Jika benar, mesin 2-stroke Kawasaki bisa dinilai setara dengan powertrain yang sepenuhnya listrik.
Motor listrik efisiensinya bisa mencapai 95%, tapi juga harus dipertimbangkan energi yang hilang dari pembangkit listrik dan distribusi serta pengisian baterainya. Perhitungan dari faktor-faktor tersebut membuat Kawasaki bisa mendekati efisiensi motor listrik. Dalam aplikasi paten, mesin baru pabrikan Jepang tersebut bisa dipakai untuk kereta, trike (motor roda tiga), dan kendaraan air. Mesin ini disebut-sebut berpotensi besar untuk masuk ke produk roda dua meskipun belum ada kabar lebih lanjut. (Litha/Prob/NM)