Suzuki Patenkan Sepeda Motor Mild Hybrid, Mesinnya untuk Charging Baterai

0
Suzuki Mempatenkan Motor Hybrid
Sketsa sepeda motor mild hybrid Suzuki. Foto: blogo

NaikMotor – Pabrikan dari Hamamatsu ini mengambil langkah berbeda, ketika pabrikan lain intens elektrifikasi. Justru, Suzuki mempatenkan motor hybrid, dengan mesin bensin sebagai pemutar generator.

Suzuki sedikit berbeda mengenai sepeda motor masa depannya, ketika pabrikan lain berkutat dengan elektrifikasi. Sebenarnya, semua konsep, prototipe dan model mendatang rancangan Suzuki bisa ditampilkan di EICMA 2020, namun batal. Tetapi itu tidak membuat progres Suzuki berhenti.

Suzuki Mempatenkan Motor Hybrid

Sebab, ternyata Suzuki mempatenkan motor hybrid. Sebagai upaya memasuki era kendaraan hijau. Dalam sketsa paten Suzuki, itu tampak sebuah model sepeda motor serial hybrid. Meski pun baterai penggerak motor listriknya bermodel modular, bisa lepas pasang.

Dalam rancangannya, Suzuki akan menggunakan mesin bensin juga namun bukan sumber tenaga pendorong utama. Ataupun sebagai tenaga tambahan. Mesin akan berfungsi sebagai pemutar generator pengisi listrik baterai. Penggerak utamanya motor listrik. (Afid/nm)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here