KTM Rilis Line-Up MotoGP 2021 Setelah Petrucci Gabung ke Tech3

0
ktm motogp 2021
Foto: MotoGP

NaikMotor – Setelah Danilo Petrucci dikonfirmasi bergabung ke KTM Tech3. Kini,  dirilis jajaran pembalap KTM MotoGP 2021. 

Brad Binder dan Miguel Oliveira akan memperkuat Red Bull KTM Factory Racing serta Danilo Petrucci dan Iker Lecuona untuk Red Bull KTM Tech3 dipastikan akan menjad ujung tombak KTM pada MotoGP 2021. Keempat pembalap tersebut akan menunggangi KTM RC16.

Binder kembali memperbarui kontrak bersama KTM untuk 2021 setelah bergabung sejak 2015. Binder dan Oliveira dikabarkan akrab satu sama lain dan pernah juga menjadi rekan setim dalam skuad KTM Ajo Red Bull di Moto3 pada tahun 2015. Sebelumnya, pembalap berdarah Afrika Selatan dan Portugal ini juga sama-sama berada di Moto2 tahun 2017-2018.

Selain mereka berdua, KTM juga menyatakan dengan kehadiran, tekad, etos kerja dan prestasi Petrucci, ia akan menjadi rekan yang tepat untuk Lecuona.

https://www.instagram.com/p/CB3DwG6q5sT/

Binder juga mengakui sangat senang masih bisa berada dan berjuang bersama KTM serta bisa menunggangi RC16.

“Merupakan suatu kehormatan untuk memiliki kesempatan ini dan saya melihat masa depan yang cerah dengan KTM dan beberapa waktu yang baik yang akan datang.”

Selain itu, Oliveira juga menyampaikan bahwa ia merasa tersanjung dan bahagia dengan kesempatan yang KTM berikan kepada dirinya. Pembalap berusia 25 tahun ini juga mengungkapkan bahwa peluang ini sangat bagus untuk mengembangkan dirinya.

“Ini adalah peluang yang sangat bagus. Kami masih harus fokus pada tahun 2020 tetapi saya mereasa bersyukur atas tantangan besar ini. Terima kasih kepada keluarga KTM,” ujarnya.

Dari KTM Tech3, Lecuona berkata, “Saya ingin benar-benar berteima kasih kepada Red Bull KTM Tech3 atas kepercayaan yang mereka tempatkan pada saya untuk proyek 2021 mereka. Saya merasa sangat baik dengan RC16 sejak hari pertama dan motornya telah sangat berkembang dari konfigurasi yang kami gunakan dalam balapan Valencia 2019.”

ktm motogp 2021
Iker Lecuona. Foto: MotoGP

“Menandatangani tahun 2021 memberi saya ketenangan pikiran yang cukup untuk dapat berjuang demi tujuan saya menjadi Rookie of the Year. Saya merasa seperti berada di keluarga besar di sini,” imbuh Lecuona.

“Saya senang sekali menyatukan keempat orang bersemangat ini untuk program MotoGP kami. Brad dan Miguel memiliki hubungan kerja yang produktif dan telah menunjukkan bakat dan keinginan untuk memenangkan perlombaan melalui semua tahapan Grand Prix. Kami perecaya mereka memiliki tekad yang diperlukan untuk mendorong proyek MotoGP kami ke depan,” ujar Pit Beirer selaku Direktur KTM Motorsport. soal Pembalap KTM MotoGP 2021.

ktm motogp 2021
Pit Beirer. Foto: Blog KTM

“Hal yang sama berlaku untuk Red Bull KTM Tech3 di mana kami senang bisa membawa Danilo ke keluarga. Pengalamannya sanagta berarti tetapi kami juga mengandalkan pengendara yang berkomitmen dan dengan sikap yang benar. Kami percaya ia masih memiliki sesuatu untuk ditampilkan di MotoGP,” lanjutnya. (Litha/Prob/NM) 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here