NaikMotor – Yamaha XSR300 dan Tracer 300 baru akan diperkenalkan dengan mesin berbasis MT-03. Kedua retro dan adventure baru Yamaha tersebut diperkirakan rilis tahun ini atau 2021.
Mesin XSR300 terbilang cukup mirip dengan Yamaha MT-03. Dilansir dari bigbikeinfo, platform XSR300 berasal dari XSR155 hanya lebih besar. Bermesin DOHC berkapasitas 321 cc, bertenaga 42 daya kuda @ 10.750 rpm dan torsi maksimum 29,6 Nm/9000 rpm Suspensi depan 37mm. Sepertinya XSR300, bisa jadi detailnya akan mewarisi dari seri XSR700.
Sedangkan untuk Tracer 300, adventure Yamaha yang akan datang ini juga sepertinya akan menggunakan komponen standar MT-03 yang disempurnakan agar sesuai untuk dibawa berkendara jarak jauh. Shockabsorber depan sama dengan Tracer 700, lalu untuk lampu depannya sudah LED dengan bentuk runcing ditambah windshield.
Untuk mesin, ekspektasinya Tracer 300 akan dilengkapi dengan DOHC 4tak water-cooled berkapasitas 321 cc dan mampu mencapai daya 42 hp/10.750 rpm dengan torsi maksimum 29,6 Nm/9000 rpm.
Rencananya, Yamaha XSR300 dan Tracer 300 dirilis pada awal 2020, namun karena kondisi tidak memungkinkan akibat pandemi virus corona, terpaksa ditunda sampai situasi menjadi lebih stabil. (Litha/Prob/NM)