NaikMotor – Gelaran Yokohama Hot Rod Custom Show 2019 menjadi ajang unjuk gigi para builder di Jepang untuk pamer karya terbarunya dari segala jenis aliran custom. Tidak terkecuali Toshihiro Watanabe dari Ducktail Garage yang mempertahankan gaya flat tracker Have Fun bermesin horizontal dengan motor barunya, Gazelle.
Ducktail Garage sebuah workshop di Miyagi Prefecture Jepang yang berkecimpung dalam dunia customized mulai pembuatan parts, pengecatan hingga servis berbagai jenis motor. Salah satu spesialisasinya adalah mengolah metal khususnya pelat bodi aluminium. Mereka memiliki moto, Making Cool and Enjoyable Bikes….
Melalui korespendensi kami dengan Toshihiro Watanabe, kami mendapat kiriman foto-foto Gazelle, flat tracker Have Fun yang mengandalkan mesin tidur produk Lifan 160cc. USai dipajang di HRCS 2019 di booth Have Fun Always Flat Track motor itu pun siap dipacu di trek sesungguhnya. Mereka berinisiatif mengajak para builder dan penggiat motor custom yang datang ke Jepang untuk hadir di acara Flat Track Party di Saitama.
Nah, soal Gazelle ini, Toshihiro mengungkapkan bahwa salah satu ciri khas hasil inovasinya yakni membuat model tangki terpisah di antara pipa frame. “ Saya pikir yang menarik perhatian dari motor ini adalah model tangki terpisah dan bagian frame. Itu sulit dibuat. Tapi saya berhasil melakukannya,” ungkap Toshihiro yang juga hobi dunia fotografi.
Seperti biasa, bobot ringan menjadi focus pengerjaan dalam merancang motor untuk dipacu di trek tanah datar dengan belokan ke kiri. “ Frame dari pipa chromemoly 4130 dengan tangki aluminium ini menjadikan motor lebih enteng dan kuat,” tambahnya lagi. Fork depan menggunakan produk Honda 32mm yang dimodifikasi serta ban Maxxis DTR-1 3.00-17 di bagian depan dan 3.50-17 di belakang.
Soal mesin, sesuai konsep Have Fun yang mengadopsi dapur pacu berkonfigurasi horizontal, Toshihiro mencomot mesin produk Cina yakni Lifan 160cc standar dipadukan dengan karburator Yoshimura YD28. Wuzz…(Arif/nm)