Tabungan Emas Pegadaian Dukung Kegiatan Buko Cakil 2019

0
Tabungan Emas Pegadaian
PT Pegadaian (Persero) mendukung acara Buko Cakil Bagi Takjil 2019. Foto: Istimewa

NaikMotor – PT.  Pegadaian (Persero) ikut ambil bagian dalam kegiatan Buko Cakil Bagi Takjil 2019 di Yogyakarta, Kamis (30/5/2019) dengan memperkenalkan The Gade Coffe and Gold.  Tidak itu saja, komunitas diberikan fasilitas pembukaan rekening Tabungan Emas Pegadaian.

Sesuai dengan sasarannya yang membidik kalangan milenial muda dinamis seperti halnya komunitas penggemar motor, Pegadaian turut mendukung kreativitas Buko Cakil sebagai wadah bersatunya anak motor Jogja.  Melalui The Gade Coffe and Gold, Pegadaian memberikan ruang pada kalangan komunitas dalam beraktivitas sambil menikmati kopi sekaligus literasi produk-produk pegadaian.

“Generasi muda atau kalangan milenial merupakan pemimpin di masa depan. Oleh karena itu milenial harus mendapatkan pengetahuan tentang pengelolaan keuangan yang memadai, “ ujar Direktur Operasi dan Pemasaran PT Pegadaian (Persero) Damar Latri Setiawan dalam siaran tertulisnya.  Dukungan untuk acara Buko Cakil Bagi Takjil 2019 antara lain komunitas diberikan fasilitas pembukaan rekening Tabungan Emas Pegadaian.

Seperti diketahui, Buko Cakil Bagi Takjil 2019 merupakan ruang guyub penggemar roda doa Jogja yang diisi dengan berbagai kegiatan positif di antaranya: citiy riding, talkshow, sedekah takjil , pengajian dan donasi. “ Buko Cakil adalah ajang tahunan yang mempertemukan seluruh komunitas roda dua di Yogyakarta. Kegiatan ini adalah wujud semangat kebersamaan, serta mengajak masyarakat motoris untuk peduli sesama ” ungkap Yayak dari Queen Lekha Choppers, yang juga salah satu inisiatornya.

Acara ini diikuti oleh sekitar 1000 pengendara motor yang didukung oleh  55 komunitas motor dengan mengambil start riding dari Jl Ipda Tut Harsono, Timoho-  Jl. Sultan Agung – Jl. Janti – Jl. Laksda Adi Sucipto – Jl. Urip Sumoharjo – Jl. Jendral Sudirman – Tugu Jogja dan finis di Hotel Pesonna Tugu Yogyakarta. (rls/NM)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here